HUBUNGAN TINGKAT PENDIDIKAN DAN PENGETAHUAN PENGASUH DENGAN PEMENUHAN KEBUTUHAN ANAK TUNA GANDA DI PANTI SAYAP KASIH WOLOAN

SINGKARA, ELISABETH ESTER and Sinaga, Christina and Rumokoy, Laurentius (2015) HUBUNGAN TINGKAT PENDIDIKAN DAN PENGETAHUAN PENGASUH DENGAN PEMENUHAN KEBUTUHAN ANAK TUNA GANDA DI PANTI SAYAP KASIH WOLOAN. Skripsi thesis, UNIVERSITAS KATOLIK DE LA SALLE.

[img]
Preview
PDF
COVER-DAFTAR LAMPIRAN.pdf

Download (1MB) | Preview
[img] PDF
BAB ISI-LAMPIRAN.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

Salah satu kategori ABK adalah tuna ganda, Panti Sayap Kasih Woloan terletak di Kota Tomohon, yang merupakan panti yang menerima anak-anak berkebutuhan khusus, khususnya anak tuna ganda. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan tingkat pendidikan dan pengetahuan pengasuh dengan pemenuhan kebutuhan anak tuna ganda di Panti Sayap Kasih. Metode dalam penelitian ini adalah metode deskriptif analitik dengan pendekatan cross sectional dan jenis penelitian kuantitatif. Sampel dalam penelitian ini sebanyak 25 orang yang ditentukan dengan metode total sampling. Metode pengumpulan data dengan menggunakan instrumen berupa kuesioner. Hasilnya 52% pengasuh berpendidikan cukup, 64% memiliki tingkat pengetahhuan yang baik, dan 76% pemenuhan kebutuhan anak tuna ganda yang dilakukan oleh pengasuh yang dilaksanakan secara baik. Dengan uji chi square didapatkan nilai P<0,05 untuk hubungan tingkat pengetahuan dengan pemenuhan kebutuhan sebesar 0,003 (0,003<0,05) sehingga hipotesis 1 diterima, begitu juga dengan nilai P untuk hubungan tingkat pengetahuan dengan pemenuhan kebutuhan sebesar 0,006 (0,006<0,05) sehingga hipotesis 1 diterima. Dengan demikian, disimpulkan bahwa semakin tinggi tingkat pendidikan dan pengetahuan pengasuh, maka pemenuhan kebutuhan anak tuna ganda akan semakin baik.
Kata kunci : Tingkat pendidikan, pengetahuan pengasuh, pemenuhan kebutuhan, anak tuna ganda

Item Type: Thesis (Skripsi)
Creators:
CreatorsNIM/NIDN
SINGKARA, ELISABETH ESTERNIM.11061088
Sinaga, ChristinaUNSPECIFIED
Rumokoy, LaurentiusUNSPECIFIED
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: Fakultas Keperawatan > Ilmu Keperawatan
Depositing User: Mr Victor Edwin Ohoiwutun
Date Deposited: 19 Feb 2020 03:37
Last Modified: 19 Feb 2020 03:37
URI: http://repo.unikadelasalle.ac.id/id/eprint/986

Actions (login required)

View Item View Item