PENGARUH PENYULUHAN KESEHATAN TENTANG DIET TERHADAP TINGKAT PENGETAHUAN PASIEN DIABETES MELLITUS DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS TARA-TARA

BATMANLUSSY, VIONA A. (2015) PENGARUH PENYULUHAN KESEHATAN TENTANG DIET TERHADAP TINGKAT PENGETAHUAN PASIEN DIABETES MELLITUS DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS TARA-TARA. Skripsi thesis, UNIVERSITAS KATOLIK DE LA SALLE.

[img]
Preview
PDF
COVER - DAFTAR LAMPIRAN.pdf

Download (719kB) | Preview
[img] PDF
BAB ISI - LAMPIRAN.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

Diabetes mellitus merupakan salah satu penyakit yang prevalensinya terus mengalami peningkatan di dunia. Seperti halnya dengan penyakit kronis lainnya, diabetes mellitus memerlukan penanganan jangka panjang sebagai antisipasi adanya komplikasi. Keteraturan makan perlu ditekankan bagi diabetisi, seperti jadwal makan, jenis, dan jumlah makanan. Dengan demikian diabetisi sebaiknya menjalani diet dan untuk itu tentu saja diperlukan pengetahuan mengenai diet bagi diabetisi dan salah satu caranya ialah melalui penyuluhan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penyuluhan kesehatan tentang diet terhadap tingkat pengetahuan pasien diabetes mellitus di wilayah kerja Puskesmas Tara-Tara.
Penelitian ini menggunakan bentuk rancangan pre eksperimental dengan desain penelitian One Group Pretest-Posttest. Responden dalam penelitian ini berjumlah 28 orang, pengumpulan data menggunakan kuesioner. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sesudah diberi penyuluhan terjadi peningkatan jumlah responden dengan tingkat pengetahuan baik dari 53,6% menjadi 85,7% sedangkan jumlah responden dengan tingkat pengetahuan cukup baik menurun dari 46,4% menjadi 14,3%. Hasil uji statistik Wilcoxon test dengan α = 0,05 diperoleh ρ-value = 0,003.
Dari hasil penelitian tersebut maka disimpulkan bahwa ada pengaruh penyuluhan kesehatan tentang diet terhadap tingkat pengetahuan pasien diabetes mellitus di wilayah kerja Puskesmas Tara-Tara. Saran bagi para petugas kesehatan agar lebih banyak memberi informasi tentang diet bagi pasien diabetes mellitus agar mereka dapat mengontrol penyakitnya dan bagi pasien diabetes mellitus agar lebih sering pula mencari informasi baik dari para petugas kesehatan atau dengan membaca buku-buku tentang penanganan bagi penyakitnya.

Kata kunci : Penyuluhan kesehatan, tingkat pengetahuan
Literatur : 17 buku, 11 file internet

Item Type: Thesis (Skripsi)
Creators:
CreatorsNIM/NIDN
BATMANLUSSY, VIONA A.NIM.11061051
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: Fakultas Keperawatan > Ilmu Keperawatan
Depositing User: Mr Victor Edwin Ohoiwutun
Date Deposited: 10 Feb 2020 03:29
Last Modified: 10 Feb 2020 03:29
URI: http://repo.unikadelasalle.ac.id/id/eprint/851

Actions (login required)

View Item View Item