PENGARUH PERMAINAN SORTING COLOR TERHADAP PERKEMBANGAN KOGNITIF PADA ANAK PRASEKOLAH DI TK NEGERI PEMBINA BATUPUTIH KOTA BITUNG

KARANGORA, PUTRI MARIA PETRONELA and Ponidjan, Tati S. and Sumilat, Vervando Janter (2023) PENGARUH PERMAINAN SORTING COLOR TERHADAP PERKEMBANGAN KOGNITIF PADA ANAK PRASEKOLAH DI TK NEGERI PEMBINA BATUPUTIH KOTA BITUNG. Skripsi thesis, UNIVERSITAS KATOLIK DE LA SALLE MANADO.

[img] PDF
COVER-KATA_PENGANTAR_PutriKarangora.pdf

Download (922kB)
[img] PDF
ABSTRAK_PutriKarangora.pdf

Download (96kB)
[img] PDF
DAFTAR_ISI_PutriKarangora.pdf

Download (222kB)
[img] PDF
BAB_I_PutriKarangora.pdf

Download (159kB)
[img] PDF
BAB_II-LAMPIRAN_PutriKarangora.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

Latar Belakang: Perkembangan kognitif pada anak usia dini sangat perlu diperhatikan melalui pendidikan yang benar. Banyak anak yang masih dikatakan memiliki masalah dengan perkembangan kognitif saat ini. Aspek perkembangan kognitif harus dikembangkan karena perkembangan kognitif mengacu pada berbagai proses mental, termasuk kapasitas untuk mengingat, bernalar, memunculkan ide, berfantasi, dan menjadi kreatif. Di Indonesia prevalensi anak balita mengalami keterlambatan perkembangan sekitar 7,51%.
Tujuan: Untuk mengetahui pengaruh permainan Sorting Color terhadap perkembangan kognitif pada anak prasekolah di TK Negeri Pembina Batuputih Kota Bitung.
Metode: Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kuantitatif eksperimen dengan pendekatan pra-eksperimental dengan model desain one-group pretest-posttest design. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh anak-anak prasekolah kelompok B yang berusia 5-6 tahun di TK Negeri Pembina Batuputih dengan jumlah 50 anak. Sampel dalam penelitian ini berjumlah 26 responden dengan kriteria inklusi dan eksklusi.
Hasil: Hasil analisis data berdasarkan uji Wilcoxon Signed Rank Test bahwa ada perbedaan yang signifikan perkembangan kognitif anak sebelum dan sesudah intervensi permainan Sorting Color.
Kesimpulan: Pengaruh antara permainan Sorting Color terhadap perkembangan kognitif pada anak prasekolah meningkat.

Kata Kunci: Perkembangan Kognitif, Sorting Color
Kepustakaan: 8 buku dan 34 jurnal (tahun 2018-2023)

Item Type: Thesis (Skripsi)
Creators:
CreatorsNIM/NIDN
KARANGORA, PUTRI MARIA PETRONELANIM.19061005
Ponidjan, Tati S.UNSPECIFIED
Sumilat, Vervando JanterNIDN.0927059103
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: Fakutas Keperawatan > Ilmu Keperawatan
Depositing User: UPT Perpustakaan Universitas Katolik De La Salle Manado
Date Deposited: 16 Jul 2024 01:51
Last Modified: 16 Jul 2024 01:51
URI: http://repo.unikadelasalle.ac.id/id/eprint/3616

Actions (login required)

View Item View Item