PENGARUH TARIF PAJAK, PEMAHAMAN PERPAJAKAN, DAN SANKSI PERPAJAKAN TERHADAP KEPATUHAN WAJIB PAJAK USAHA MIKRO KECIL MENENGAH (UMKM) DI KOTA MANADO

KIYUK, GRATIA LIAN ANGELINA and Taroreh, Frankie J. H. and Rorah, Ignatius Rolly Cun (2023) PENGARUH TARIF PAJAK, PEMAHAMAN PERPAJAKAN, DAN SANKSI PERPAJAKAN TERHADAP KEPATUHAN WAJIB PAJAK USAHA MIKRO KECIL MENENGAH (UMKM) DI KOTA MANADO. Skripsi thesis, UNIVERSITAS KATOLIK DE LA SALLE MANADO.

[img] PDF
COVER-DAFTAR_ISI_GratiaKiyuk.pdf

Download (690kB)
[img] PDF
BAB_ISI-LAMPIRAN_GratiaKiyuk.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Pajak berperan penting pada kehidupan bernegara, karena pajak merupakan sumber pendapatan negara yang digunakan untuk membiayai seluruh pembangunan negara. Untuk melaksanakan kegiatan pembangunan tersebut, maka pemerintah membutuhkan dana yang tidak sedikit. Dana yang dimaksud tersebut berasal dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) yang salah satunya disumbangkan dari sektor pajak. dan untuk meningkatkan pendapatan dari sektor pajak maka diperlukan kepatuahan dari wajib pajak itu sendiri. Kepatuhan wajib pajak merupakan pemenuhan kewajiban perpajakan yang dilakukan oleh pembayar pajak dalam rangka memberikan kontribusi bagi pembangunan negara yang secara sukarela atau berdasarkan undang-undang yang berlaku. Untuk mengukur tingkat kepatuhan tersebut dapat dilihat dari tarif pajak, pemahaman perpajakan, dan sanksi pajak. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh tarif pajak, pemahaman perpajakan, dan sanksi pajak terhadap kepatuhan wajib pajak UMKM di Kota Manado
Metode penelitian ini adalah metode kuantitatif. Jenis data yang digunakan adalah data primer. Populasi dalam penelitian ini merupakan pelaku usaha mikro kecil menengah (UMKM) di kota Manado. Teknik pengambilan sampel menggunakan accidental sampling. Analisis data yang digunakan pada penelitian ini merupakan analisis regresi linear berganda.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa secara parsial tarif pajak dan pemahaman perpajakan berpengaruh signifikan terhadap kepatuhan wajib pajak UMKM, sedangkan sanksi pajak tidak berpengaruh signifikan terhadap kepatuhan wajib pajak UMKM. Serta secara simultan tarif pajak, pemahaman perpajakan, dan sanksi pajak ukuran perusahaan.
Kata Kunci: Kepatuhan Wajib Pajak UMKM, Tarif Pajak, Pemahaman Perpajakan, dan Sanksi Pajak

Item Type: Thesis (Skripsi)
Creators:
CreatorsNIM/NIDN
KIYUK, GRATIA LIAN ANGELINANIM.19041035
Taroreh, Frankie J. H.NIDN.0921107001
Rorah, Ignatius Rolly CunNIDN.0917107601
Subjects: H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting
Divisions: Fakultas Ekonomi > Akuntansi
Depositing User: UPT Perpustakaan Universitas Katolik De La Salle Manado
Date Deposited: 05 Apr 2024 02:56
Last Modified: 05 Apr 2024 02:56
URI: http://repo.unikadelasalle.ac.id/id/eprint/3420

Actions (login required)

View Item View Item