PENGGUNAAN MEDIA RUMAH PERKALIAN UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA KELAS V SD KATOLIK 04 ST YOHANES MANADO

BAIDE, LUSIA BERNADETH and Kasiahe, Evi Martika D. and Wongkar, Veronica Yonita (2023) PENGGUNAAN MEDIA RUMAH PERKALIAN UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA KELAS V SD KATOLIK 04 ST YOHANES MANADO. Skripsi thesis, UNIVERSITAS KATOLIK DE LA SALLE MANADO.

[img] PDF
COVER-DAFTAR_ISI_LusiaBaide.pdf

Download (417kB)
[img] PDF
BAB_ISI-LAMPIRAN_LusiaBaide.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (4MB)

Abstract

Matematika berarti ilmu pengetahuan yang didapat dengan berpikir (bernalar) oleh karena itu matematika merupakan salah satu muatan pelajaran yang sulit bagi siswa. Masalah penelitian ini adalah rendahnya hasil belajar matematika siswa kelas V SD Katolik 04 St. Yohanes Manado. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar matematika operasi hitung perkalian melalui penggunaan media rumah perkalian. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian tindakan kelas yang terdiri dari 2 siklus. Masing – masing siklus terdiri dari tahap perencanaan, pelaksanaan, pengamatan, dan refleksi. Hasil penelitian menunjukan bahwa: 1) hasil belajar matematika siswa mengalami peningkatan. Pada siklus I, nilai rata – rata siswa yaitu 51. Jumlah siswa yang mencapai KKM adalah sebanyak 8 peserta didik dengan pesentase ketuntasan sebesar 28,57% Pada siklus 2, nilai rata – rata siswa yaitu 85. Jumlah siswa yang tidak mencapai KKM sebanyak 2 peserta didik dengan persentase 7,14% da jumlah siswa yang mencapai KKM adalah sebanyak 26 peserta didik dengan persentase ketuntasan sebesar 92,85%. Kesimpulan dari penelitian ini yaitu 1) Media rumah perkalian dapat meningkatka hasil belajar matematika pada siswa kelas V SD Katolik 04 Santo Yohanes Manado. 2) Penggunaan media rumah perkalian dapat meningkatkan aktivitas belajar siswa kelas V SD Katolik 04 Santo Yohanes Manado. 3) Penggunaan media rumah perkalian dapat meningkatkan keterampilan guru di kelas V SD Katolik 04 Santo Yohanes Mando. Karena itu, disarankan kepada pihak sekolah dan guru untuk dapat menggunakan media rumah perkalian dalam pembelajaran di kelas.

Kata Kunci: Media Rumah Perkalian, Hasil Belajar, Matematika

Item Type: Thesis (Skripsi)
Creators:
CreatorsNIM/NIDN
BAIDE, LUSIA BERNADETHNIM.19081023
Kasiahe, Evi Martika D.NIDN.0914039302
Wongkar, Veronica YonitaNIDN.0907077710
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Depositing User: UPT Perpustakaan Universitas Katolik De La Salle Manado
Date Deposited: 15 Nov 2023 04:37
Last Modified: 15 Nov 2023 04:37
URI: http://repo.unikadelasalle.ac.id/id/eprint/3175

Actions (login required)

View Item View Item