TAMPI, JESSICA ELMA and Indriyanto, Machiko Nugraha and Kawatak, Steven Yones (2022) POTENSI PENGEMBANGAN PARIWISATA MELALUI PENERAPAN PARIWISATA BERBASIS MASYARAKAT DI DESA WISATA PULISAN LIKUPANG. Skripsi thesis, UNIVERSITAS KATOLIK DE LA SALLE MANADO.
PDF
COVER-DAFTAR_ISI_JessicaTampi.pdf Download (842kB) |
|
PDF
BAB_ISI-LAMPIRAN_JessicaTampi.pdf Restricted to Repository staff only Download (1MB) |
Abstract
Pariwisata merupakan sektor yang berkontribusi dalam suatu desa wisata melalui potensi-potensi yang dimiliki, baik dari segi sumber daya alam, budaya, maupun sumber daya manusia. Hal ini juga ditemukan di Desa Wisata Pulisan yang berada di Kecamatan Likupang Timur, Kabupaten Minahasa Utara, Provinsi Sulawesi Utara. Dalam mendukung pengelolaan dan pengembangan potensi pariwisata serta berguna bagi kesejahteraan masyarakat dibutuhkan peran penting dari masyarakat setempat. Oleh sebab itu, dalam membedah potensi pengembangan pariwisata di Desa Wisata Pulisan, peneliti menggunakan Konsep Pariwisata Berbasis Masyarakat yang dilihat dari dimensi ekonomi, sosial, budaya, lingkungan, dan politik. Metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu metode penelitian kualitatif dengan pendekatan deskriptif dan menggunakan teknik pengumpulan data dengan metode observasi, wawancara, serta dokumentasi. Dalam identifikasi faktor pada penelitian ini, digunakan metode Analisis SWOT dan Matriks Strategi SWOT. Melalui penelitian ini, dapat disimpulkan bahwa Desa Wisata Pulisan memiliki potensi pariwisata yang membantu meningkatkan perekonomian dan kesejahteraan masyarakat, sehingga pemerintah desa maupun masyarakat ikut berperan dalam pengembangan pariwisata yang ada meskipun belum secara maksimal. Beberapa strategi pengembangan yang terbentuk melalui penelitian ini menjadi rekomendasi yang dapat digunakan sebagai bahan acuan untuk dipertimbangkan oleh pemerintah desa maupun masyarakat agar berguna bagi kesejahteraan masyarakat setempat.
Kata Kunci: Desa Wisata, Pariwisata Berbasis Masyarakat, Pengembangan Pariwisata.
Item Type: | Thesis (Skripsi) | ||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Creators: |
|
||||||||
Subjects: | L Education > LA History of education | ||||||||
Divisions: | Fakultas Pariwisata > Hospitality dan Pariwisata | ||||||||
Depositing User: | Mr Victor Edwin Ohoiwutun | ||||||||
Date Deposited: | 06 Sep 2022 02:58 | ||||||||
Last Modified: | 06 Sep 2022 02:58 | ||||||||
URI: | http://repo.unikadelasalle.ac.id/id/eprint/2425 |
Actions (login required)
View Item |