FAKTOR-FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN PERILAKU MEROKOK PADA REMAJA DI DESA KEMBES II KABUPATEN MINAHASA

UNTU, FRANSISKUS and Ake, Julianus and Lombogia, Christian Apolinaris (2019) FAKTOR-FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN PERILAKU MEROKOK PADA REMAJA DI DESA KEMBES II KABUPATEN MINAHASA. Skripsi thesis, UNIVERSITAS KATOLIK DE LA SALLE.

[img] PDF
COVER-DAFTAR_ISI_Fransiskus untu.pdf

Download (527kB)
[img] PDF
BAB_ISI-LAMPIRAN_Fransiskus untu.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

Latar Belakang : Perilaku merokok adalah seorang remaja yang merokok lebih dari setahun dan menghabiskan minimal satu bungkus perhari. Perilaku merokok juga sudah menjadi kebiasaan para remaja dan bahkan telah menjadi sebuah kebutuhan mereka setiap hari. Terdapat berbagai macam faktor yang membuat sehingga para remaja merokok. Tujuan: dari penelitian ini adalah untuk mengetahui “Faktor-Faktor Yang Berhubungan Dengan Perilaku Merokok Pada Remaja Di Desa Kembes II Kabupaten Minahasa”. Metode : penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan pendekatan serveyanalitik, menggunakan desain cross sectional. Jumlah populasi dalam penelitian ini 150 yang berumur 16-19 tahun dengan menggunakan rumus Issac dan Michael sehingga mendapat sampel 70 partisipan. Lokasi penelitian ini di Desa Kembes II Kabupaten Minahasa. Hasil Penelitian : dari penelitian ini peneliti menggunakan tiga faktor untuk mencari hubungan yang signifikan, yang pertama faktor kepribadian dengan perilaku merokok hasil analisa data menggunakan uji chi-squerdengan nilai p-value yaitu 0,019 (p-value < dari α 0,05) sehingga Ho ditolak dan Ha diterima yang artinya ada hubungan yang singnifikan antara faktor kepribadian dengan perilaku merokok, yang kedua faktor dukungan keluarga dengan perilaku merokok hasil analisa data menggunakan uji chi-squerdengan nilai p-value yaitu 0,498 (p-value > dari α 0,05) sehingga Ha ditolak dan Ho diterima yang artinya tidak ada hubungan antara faktor dukungan keluarga dengan perilaku merokok. yang ketiga faktor lingkungan dengan perilaku merokok hasil analisa data menggunakan uji chi-squerdengan nilai p-value yaitu 0,268 (p-value > dari α 0,05) sehingga Ha ditolak dan Ho diterima yang artinya tidak ada hubungan yang signifikan antara faktor lingkungan dengan perilaku merokok.
Kesimpulan : perilaku merokok yang paling besar disebabkan oleh kepribadian, dengan kata lain kepribadian para remaja sendirilah yang membuat mereka merokok di Desa Kembes II Kabupaten Minahasa.
Kata Kunci : Perilaku merokok remaja, faktor-faktor yang berhubungan dengan perilaku merokok, perkembangan remaja.
Referensi : 28 Jurnal (2007-2019) dan 4 Buku (2014-2017)

Item Type: Thesis (Skripsi)
Creators:
CreatorsNIM/NIDN
UNTU, FRANSISKUSNIM.15061123
Ake, JulianusUNSPECIFIED
Lombogia, Christian ApolinarisNIDN.1208059001
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: Fakultas Keperawatan > Ilmu Keperawatan
Depositing User: Mr Victor Edwin Ohoiwutun
Date Deposited: 28 Sep 2021 03:00
Last Modified: 28 Sep 2021 03:00
URI: http://repo.unikadelasalle.ac.id/id/eprint/2065

Actions (login required)

View Item View Item