KEKUATAN MENGIKAT PERJANJIAN BISNIS WARALABA APABILA SALAH SATU PIHAK WANPRESTASI

BOLANG, LYDIA THERESIA and Lontoh, Rietha Lieke and Pontoh, James Vinsensius L. (2020) KEKUATAN MENGIKAT PERJANJIAN BISNIS WARALABA APABILA SALAH SATU PIHAK WANPRESTASI. Skripsi thesis, UNIVERSITAS KATOLIK DE LA SALLE.

[img] PDF
COVER-DAFTAR_ISI_LydiaBolang.pdf

Download (1MB)
[img] PDF
BAB_ISI-DAFTAR_LAMPIRAN_LydiaBolang.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Pembangunan dalam bentuk perekonomian merupakan pembangunan yang terutama di Indonesia, karena keberhasilan dalam bidang perekonomian akan
mendukung sistem pembangunan di bidang lainnya. Waralaba yang sebagai suatu bentuk usaha lebih banyak memperoleh perhatian dari para pelaku bisnis, karena waralaba dapat menjadi cara yang berguna untuk mengembangkan kegiatan perekonomian serta memberikan suatu kesempatan kepada masyarakat golongan ekonomi lemah untuk memiliki usaha.
Peraturan Pemerintah Republik Indonesia No. 42 Tahun 2007 Pasal 4 angka 1 menegaskan bahwa Waralaba diselenggarakan berdasarkan perjanjian tertulis antara Pemberi Waralaba dengan Penerima Waralaba dengan memperhatikan hukum Indonesia, namun pada saat ini masih banyak masalah hukum yang terjadi antara penerima waralaba dengan pemberi waralaba yang sering diakibatkan oleh wanprestasi atas suatu perjanjian waralaba.
Perlindungan hukum kepada pihak yang dirugikan akibat wanprestasi dalam waralaba dilakukan sesuai dengan aturan hukum perdata, begitu pula dengan kekuatan mengikat bagi kedua belah pihak merupakan suatu asas yang disebut dengan asas Pacta Sun Servanda, yang berdasarkan perjanjian atau kontrak yang dilakukan para pihak.
Penelitian ini bertujuan menganalisa mengenai bentuk kekuatan mengikat bagi para pihak yang mengikatkan dirinya dalam suatu perjanjian serta dengan perlindungan hukum terhadap para pihak yang dirugikan akibat wanprestasi dari perjanjian waralaba. Penelitian yang di gunakan adalah jenis penelitian normatif yang mengkaji tentang hukum dan dikonsepkan sebagai suatu norma atau kaidah yang berlaku, serta dapat menjadi acuan.

Kata Kunci: Perjanjian Bisnis Waralaba, Kekuatan Mengikat, Wanprestasi

Item Type: Thesis (Skripsi)
Creators:
CreatorsNIM/NIDN
BOLANG, LYDIA THERESIANIM.16051043
Lontoh, Rietha LiekeNIDN.0910046201
Pontoh, James Vinsensius L.NIDN.0922017801
Subjects: K Law > K Law (General)
Divisions: Fakultas Hukum > Ilmu Hukum
Depositing User: Mr Victor Edwin Ohoiwutun
Date Deposited: 22 Jul 2021 01:21
Last Modified: 22 Jul 2021 01:21
URI: http://repo.unikadelasalle.ac.id/id/eprint/1986

Actions (login required)

View Item View Item