Rengkung, Grasia and Manoppo, Fabian Johanes and Rumambi, Ramon Charles (2020) EVALUASI KINERJA OPERASIONAL PELABUHAN PETI KEMAS BITUNG. Skripsi thesis, UNIVERSITAS KATOLIK DE LA SALLE.
PDF
COVER-DAFTAR_GrasiaRengkung.pdf Download (1MB) |
|
PDF
BAB_ISI-LAMPIRAN_GrasiaRengkung.pdf Restricted to Repository staff only Download (4MB) |
Abstract
Pelabuhan berperan sebagai tempat untuk kapal berlabuh, tempat terjadinya proses bongkar muat barang dan juga proses naik turunnya penumpang. Pelabuhan Peti Kemas Bitung merupakan Pelabuhan kategori I yang berada di bawah naungan PT. Pelabuhan Indonesia IV, dan memegang perananan yang penting dalam proses kemajuan pertumbuhan ekonomi di Sulawesi Utara. Oleh karena itu ketersediaannya sarana maupun prasarana di Pelabuhan Peti Kemas Bitung dapat mendorong kemajuan dan peningkatan pertumbuhan perekonomian nasional. Maka tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengevaluasi Kinerja Operasional dari Pelabuhan Peti Kemas Bitung pada tahun 2019.
Penelitian ini dilaksanakan dengan cara mengambil data pelayanan Pelabuhan Peti Kemas Bitung dan mengolahnya dengan cara mengevaluasi berdasarkan standar yang ditetapkan pemerintah. Adapun data – data yang dievaluasi yaitu berdasarkan kinerja pelayanan kapal, kinerja output, dan kinerja utilitas.
Dari hasil evaluasi disimpulkan bahwa indikator output dan utilitas memiliki kriteria pencapaian yang baik, sedangkan untuk indikator pelayanan kapal mendapat kriteria cukup baik, sehingga Pelabuhan Peti Kemas Bitung sebaiknya menambah sarana fasilitas pelabuhan.
Kata Kunci : Pelabuhan Peti Kemas Bitung, Evaluasi, Kinerja
Item Type: | Thesis (Skripsi) | ||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Creators: |
|
||||||||
Subjects: | T Technology > T Technology (General) | ||||||||
Divisions: | Library of Congress Subject Areas > Teknik Sipil Fakultas Teknik > Teknik Sipil |
||||||||
Depositing User: | Mr Victor Edwin Ohoiwutun | ||||||||
Date Deposited: | 26 Mar 2021 07:25 | ||||||||
Last Modified: | 26 Mar 2021 07:25 | ||||||||
URI: | http://repo.unikadelasalle.ac.id/id/eprint/1878 |
Actions (login required)
View Item |