APLIKASI PENGHITUNG KENDARAAN BERBASIS INTERNET OF THINGS (Studi Kasus: Universitas Katolik De La Salle Manado)

Utama, Jeri Wahyu and Sitanayah, Lanny and Angdresey, Apriandy (2020) APLIKASI PENGHITUNG KENDARAAN BERBASIS INTERNET OF THINGS (Studi Kasus: Universitas Katolik De La Salle Manado). Skripsi thesis, UNIVERSITAS KATOLIK DE LA SALLE.

[img] PDF
COVER-DAFTAR_ISI_JeriUtama.pdf

Download (753kB)
[img] Text
BAB_ISI-LAMPIRAN_JeriUtama.pdf

Download (2MB)

Abstract

Alat transportasi saat ini sudah menjadi suatu kebutuhan dalam melakukan aktivitas setiap hari bagi semua kalangan. Alat transportasi membantu penggunanya untuk berpindah dari satu tempat ke tempat lain dalam waktu yang relatif lebih singkat. Kebutuhan akan alat tansportasi yang sangat tinggi mengakibatkan pertumbuhan jumlah kendaraan yang sangat pesat, baik itu kendaraan beroda dua maupun beroda empat. Hal ini menimbulkan kemacetan, karena selain banyaknya jumlah kendaraan yang menggunakan jalan, kendaraan yang parkir di bahu jalan juga berdampak terjadi kemacetan. Untuk membantu mengurangi masalah kemacetan tersebut, maka lahan parkir sangat diperlukan untuk menampung kendaraan agar tidak mengganggu arus lalu lintas.
Untuk itu, diperlukan sebuah aplikasi penghitung kendaraan berbasis Internet of Things (IoT) untuk menghitung banyaknya kendaraan yang masuk dan keluar dari sebuah tempat parkir. Kendaraan harus melewati portal yang telah dilengkapi dengan sensor, yang akan mendeteksi setiap kendaraan yang lewat. Untuk membantu mengklasifikasikan data yang diperoleh, penulis menggunakan algoritma C4.5 untuk membantu menganalisis pola-pola data dan mengklasifikasikannya ke dalam 3 class, yaitu mobil, motor dan orang.
Dalam pembuatan tugas akhir ini penulis menggunakan metodologi Scrum, dengan kakas pemodelan yaitu flowchart yang digunakan untuk menggambarkan alur proses dari aplikasi dan Entity Relationship Diagram yang digunakan untuk menggambarkan hubungan antar tabel pada basis data. Perangkat keras IoT yang digunakan, yaitu NodeMCU ESP8266, sensor ultrasonik dan sensor accelerometer.
Berdasarkan hasil pengujian dapat disimpulkan bahwa aplikasi ini dapat memberikan informasi tentang jumlah kendaraan yang masuk dan keluar dan ketersediaan lahan parkir. Ketika lahan parkir telah penuh, petugas dapat mengarahkan pengendara untuk memarkirkan kendaraannya di tempat lain.

Kata Kunci: Internet of Things, C4.5, Penghitung Kendaraan.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Creators:
CreatorsNIM/NIDN
Utama, Jeri WahyuNIM.15013071
Sitanayah, LannyNIDN.0919048302
Angdresey, ApriandyNIDN.0924049201
Subjects: T Technology > T Technology (General)
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Informatika
Depositing User: Mr Victor Edwin Ohoiwutun
Date Deposited: 08 Oct 2020 02:24
Last Modified: 08 Oct 2020 02:24
URI: http://repo.unikadelasalle.ac.id/id/eprint/1515

Actions (login required)

View Item View Item