EFEKTIVITAS PENDIDIKAN KESEHATAN TERHADAP PENCEGAHAN PENYAKIT HIDROSEFALUS PADA IBU HAMIL DI KECAMATAN TOMBULU KABABUPATEN MINAHASA

POLANDOS, STEVANUS ENJELS VIRLY and Badjo, Gabriela Ere and Rakinaung, Nathalia Elisa (2019) EFEKTIVITAS PENDIDIKAN KESEHATAN TERHADAP PENCEGAHAN PENYAKIT HIDROSEFALUS PADA IBU HAMIL DI KECAMATAN TOMBULU KABABUPATEN MINAHASA. Skripsi thesis, UNIVERSITAS KATOLIK DE LA SALLE.

[img] PDF
COVER-DAFTAR_LAMPIRAN.pdf

Download (1MB)
[img] PDF
BAB_ISI-LAMPIRAN.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Latar Belakang : Hidrosefalus adalah penyakit yang terjadi akibat gangguan aliran cairan didalam otak yang selanjutnya akan menekan otak dan pusat-pusat saraf yang vital, banyak factor yang menjadi penyebabnya salah satunya yaitu karena virus Toksoplasma. Hidrosefalus di Sulawesi utara dalam 5 tahun terakhir ada 20 anak yang didata menderita kelainan hidrosefalus.
Tujuan : Mengetahui efektivitas Pendidikan Kesehatan tentang pecegahan penyakit Hidrosefalus kepada ibu hamil menggunakan teknik Small Group Discussion (SGD) di Wilayah kerja Puskesmas Tombulu Kabupaten Minahasa.
Metode : Penelitian ini menggunakan desain penelitian Pra Exsperiment atau Eksperimen semua tanpa kelompok control dengan one group pre and post test design, untuk melihat pengetahuan ibu hamil tentang Penyakit Hidrosefalus
Hasil : nilai mean sebelum diberikan pendidikan kesehatan pencegahan penyakit Hidrosefalus adalah 41.00 dengan standar deviasi 12.405 dan standar error 2.159. Dan nilai mean sesudah diberikan pendidikan kesehatan pencegahan penyakit Hidrosefalus adalah 43.09 dengan standar devisiasi 12.063 serta standar error 2.100. Dari data tersebut hasil analisa data dengan menggunakan uji t-berpasangan didapati nilai p-value yaitu 0.005 yang secara statistika Ha diterima dan Ho ditolak yang berarti ada pengaruh Pendidikan Kesehatan Pencegahan penyakit Hidrosefalus yang dilakukan pada ibu hamil di Puskesmas Tombulu Kabupaten Minahasa.

Kesimpulan : pengaruh pendidikan kesehatan pencegahan penyakit Hidrosefalus terhadap ibu hamil di Puskesmas Tombulu Kabupaten Minahasa karena pendidikan kesehatan yang diberikan oleh peneliti tentang pencegahan penyakit Hidrosefalus dan beberapa responden sudah menerima dan mencari tahu tentang pencegahan penyakit Hidrosefalus melalui puskesmas, posyandu dan dokter pribadi saat memeriksakan kehamilan.

Kata kunci : Hidrosefalus, Ibu hamil, Pendidikan Kesehatan,
Pustaka : 11 jurnal, 4 buku

Item Type: Thesis (Skripsi)
Creators:
CreatorsNIM/NIDN
POLANDOS, STEVANUS ENJELS VIRLYNIM.14061090
Badjo, Gabriela EreUNSPECIFIED
Rakinaung, Nathalia ElisaNIDN.0910038703
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: Fakultas Keperawatan > Ilmu Keperawatan
Depositing User: Mr Victor Edwin Ohoiwutun
Date Deposited: 19 May 2020 06:03
Last Modified: 19 Jan 2021 01:29
URI: http://repo.unikadelasalle.ac.id/id/eprint/1416

Actions (login required)

View Item View Item