HUBUNGAN TINGKAT PENGETAHUAN DAN SIKAP IBU DENGAN TINDAKAN PEMBERIAN IMUNISASI DASAR PADA ANAK DI PUSKESMAS WOLAANG KECAMATAN LANGOWAN TIMUR

LAHEA, RISKY and Silva, M. Consolatrix da and Katiandagho, Desmon (2014) HUBUNGAN TINGKAT PENGETAHUAN DAN SIKAP IBU DENGAN TINDAKAN PEMBERIAN IMUNISASI DASAR PADA ANAK DI PUSKESMAS WOLAANG KECAMATAN LANGOWAN TIMUR. Skripsi thesis, UNIVERSITAS KATOLIK DE LA SALLE.

[img] PDF
Skripsi Riski Lahea.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (45MB)

Abstract

Imunisasi merupakan investasi kesehatan masa depan karena pencegahan penyakit melalui imunisasi merupakan cara perlindungan terhadap infeksi yang paling efektif dan jauh lebih murah dibanding mengobati seseorang apabila telah jatuh sakit dan harus dibawa ke rumah sakit, Imunisasi bukanlah hal yang baru dalam dunia kesehatan, namun
sampai kini banyak orang tua yang masih ragu-ragu dalam memutuskan apakah anaknya akan diimunisasi atau tidak. Selain gaya hidup yang sehat dan menjaga keberhasilan imunisasi merupakan cara untuk melindungi anak-anak dari bahaya penyakit menular.Jenis penelitian ini adalah survey
analitik cross sectional dengan memakai variabel independen dan variabel dependen dengan menggunakan instrumen penelitian kuesioner sebanyak 30 pertanyaan. Populasi dalam penelitian ini sebanyak 80 ibu – ibu dan yang
menjadi sampel sebanyak 46 ibu. Analisa data dilakukan secara bivariat dan univariat dengan menggunakan uji chi square dan fisher test. Pengolahan data dilakukan dengan menggunakan 3 variabel sesuai dengan kerangka konsep yang disajikan, hasil penelitian menunjukkan tingkat pengetahuan ibu terhadap pemberian imunisasi dasar diperoleh p sebesar 0,051, sikap ibu terhadap pemberian imunisasi dasar diperoleh nilai p sebesar 0,008 yang
sangat bermakna, tingkat pendidikan ibu tentang pentingnya imunisasi dasar diperoleh nilai p sebesar 0,022.Ada hubungan antara tingkat pengetahuan ibu terhadap pemberian imunisasi dasar, ada hubungan antara sikap ibu
terhadap pemberian imunisasi dasar, ada hubungan antara tingkat pendidikan ibu tentang pentingnya imunisasi dasar.

Kata kunci : pengetahuan,sikap,pendidikan,imunisasi dasar.
Kepustakaan : 17 buku, 6 internet, 1 thesis

Item Type: Thesis (Skripsi)
Creators:
CreatorsNIM/NIDN
LAHEA, RISKYNIM.10061066
Silva, M. Consolatrix daNIDN.0901085601
Katiandagho, DesmonUNSPECIFIED
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: Fakultas Keperawatan > Ilmu Keperawatan
Depositing User: Mr Victor Edwin Ohoiwutun
Date Deposited: 18 Feb 2020 07:42
Last Modified: 18 Feb 2020 07:42
URI: http://repo.unikadelasalle.ac.id/id/eprint/970

Actions (login required)

View Item View Item