FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI KEADAAN KESEHATAN FISIK PADA LANSIA YANG TINGGAL DI BPLU SENJA CERAH PANIKI MANADO DAN LANSIA YANGTINGGAL BERSAMA KELUARGA DI KELURAHAN MELONGUANE TIMUR KABUPATEN KEPULAUAN TALAUD

NALANDE, CYNTIA LAURINA and Silva, M. Consolatrix da and Katiandagho, Desmon (2015) FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI KEADAAN KESEHATAN FISIK PADA LANSIA YANG TINGGAL DI BPLU SENJA CERAH PANIKI MANADO DAN LANSIA YANGTINGGAL BERSAMA KELUARGA DI KELURAHAN MELONGUANE TIMUR KABUPATEN KEPULAUAN TALAUD. Skripsi thesis, UNIVERSITAS KATOLIK DE LA SALLE.

[img] PDF
CYNTIA LAURINA NALANDE.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

Proses menua atau lanjut usia (lansia) adalah proses yang sangat alami yang dialami oleh semua makhluk hidup. Lansia umumnya akan mengalami berbagai gejala akibat dari penurunan fungsi biologis,psikologis,sosial dan ekonomi.
Akibat dari penurunan fungsi tubuh adalah lansia menjadi mudah terkena penyakit. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui faktor – faktor yang mempengaruhi keadaan kesehatan fisik pada lansia yang tinggal di BPLU Senja
Cerah Paniki Manado dan lansia yang tinggal bersama keluarga di Kelurahan Melonguane Timur Kabupaten Kepulauan Talaud. Penelitian deskriptif analitik ini
menggunakan rancangan cross sectional. Sampel yang digunakan adalah sebanyak 140 lansia yang terbagi dari 30 lansia yang tinggal di BPLU Senja Cerah Paniki Manado dan110 lansia yang tinggal bersama keluarga di Kelurahan
Melonguane Timur Kabupaten Kepulauan Talaud. Berdasarkan hasil analisis bivariat yang dianalisis dengan uji chi-squaremenunjukan ada hubungan yang bermakna antara faktor makanan dengan nilai p = 0,001 (p < 0,05) dan faktor
olahraga dengan nilai p = 0,029 (p < 0,05) dengan keadaan kesehatan fisik pada lansia. Lansia yang tinggal bersama keluarga memiliki keadaan kesehatan fisik yang lebih baik di bandingkan lansia yang tinggal di BPLU. Dari hasil penelitian
pada lansia yang tinggal bersama keluarga diperoleh sebanyak 75 lansia (53,6%) dengan keadaan kesehatan fisik yang baik (sehat) dan 35 lansia (25,0%) dengan keadaan kesehatan fisik yang kurang baik (sakit) sedangkan pada lansia yang tinggal di BPLU diperoleh sebanyak 14 lansia (10,0%) dengan keadaan kesehatan fisik yang baik (sehat) dan 16 lansia (11,4%) dengan keadaan kesehatan fisik yang
kurang baik (sakit).

Kata Kunci : Kesehatan Fisik, Lansia
Kepustakaan : 6 Buku, 9 Tesis, 5 Jurnal

Item Type: Thesis (Skripsi)
Creators:
CreatorsNIM/NIDN
NALANDE, CYNTIA LAURINANIM.11061072
Silva, M. Consolatrix daNIDN.0901085601
Katiandagho, DesmonUNSPECIFIED
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: Fakultas Keperawatan > Ilmu Keperawatan
Depositing User: Mr Victor Edwin Ohoiwutun
Date Deposited: 10 Feb 2020 12:03
Last Modified: 10 Feb 2020 12:03
URI: http://repo.unikadelasalle.ac.id/id/eprint/866

Actions (login required)

View Item View Item