PENINGKATAN MOTIVASI DAN PERILAKU “SADARI” WANITA USIA 20-40 TAHUN BERBASIS PENDIDIKAN KESEHATAN LASALLIAN DI DESA BAMBUNG TIMUR

TAWATUAN, AGRENI and Robot, Fredna and Lamonge, Annastasia S. (2015) PENINGKATAN MOTIVASI DAN PERILAKU “SADARI” WANITA USIA 20-40 TAHUN BERBASIS PENDIDIKAN KESEHATAN LASALLIAN DI DESA BAMBUNG TIMUR. Skripsi thesis, UNIVERSITAS KATOLIK DE LA SALLE.

[img] PDF
SKRIPSI (AGRENI TAWATUAN-11061096).pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Kanker payudara merupakan penyakit yang mematikan kedua bagi para wanita. Data WHO tahun 2013, insiden kanker meningkat dari 12,7 juta kasus tahun 2008 menjadi 14,1 juta kasus tahun 2012. Data tahun 2015 dari RSUD Kabupaten Kepulauan Talaud menyatakan bahwa dua orang menderita kanker payudara. Berdasarkan data dari Kepala Desa Bambung Timur, bahwa pada tahun 2014 satu orang meninggal dunia dengan kasus kanker payudara. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peningkatan motivasi dan perilaku “SADARI” wanita usia 2040 tahun berbasis pendidikan kesehatan Lasallian di Desa Bambung Timur. Jenis penelitian yang dilakukan adalah Pre-Experiment dengan desain one group pre and post-test design. Sampel berjumlah 39 responden dengan menggunakan teknik purposive sampling. Data yang diolah dengan menggunakan uji t berpasangan dengan tingkat kemaknaan 95% (α = 0,05). Hasil dari penelitian ini menunjukkan nilai P-Value=0,000 yang berarti nilai P-Value lebih kecil dari α (0,05). Berdasarkan hasil diatas, dapat disimpulkan bahwa adanya pengaruh pendidikan kesehatan Lasallian terhadap peningkatan motivasi dan perilaku “SADARI” wanita usia 20-40 tahun di Desa Bambung Timur.

Kata Kunci : Pendidikan Kesehatan Lasallian, Motivasi, Perilaku, SADARI
Kepustakaan : 16 buku, 8 Skripsi, 1 E-book, 3 Website (2004-2015)
Halaman : i-xiv, 1-50, 13 lampiran

Item Type: Thesis (Skripsi)
Creators:
CreatorsNIM/NIDN
TAWATUAN, AGRENINIM.11061096
Robot, FrednaUNSPECIFIED
Lamonge, Annastasia S.NIDN,0923098303
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: Fakultas Keperawatan > Ilmu Keperawatan
Depositing User: Mr Victor Edwin Ohoiwutun
Date Deposited: 04 Feb 2020 01:56
Last Modified: 04 Feb 2020 01:56
URI: http://repo.unikadelasalle.ac.id/id/eprint/832

Actions (login required)

View Item View Item