HUBUNGAN TINGKAT PENGETAHUAN LANSIA DENGAN PERILAKU LANSIA DALAM PEMENUHAN PERSONAL HYGIENE DI BALAI PENYANTUNAN LANJUT USIA (BPLU) SENJA CERAH PANIKI

LENGKONG, AILING MEINITA and Siswadi, Yakobus and Rumokoy, Laurentius (2014) HUBUNGAN TINGKAT PENGETAHUAN LANSIA DENGAN PERILAKU LANSIA DALAM PEMENUHAN PERSONAL HYGIENE DI BALAI PENYANTUNAN LANJUT USIA (BPLU) SENJA CERAH PANIKI. Skripsi thesis, UNIVERSITAS KATOLIK DE LA SALLE.

[img] PDF
AILING MEINITA LENGKONG.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (675kB)

Abstract

Upaya peningkatan kesejahteraan sosial lanjut usia (Lansia) diarahkan agar lansia tetap diberdayakan. Upaya pemeliharaan kebersihan diri mencakup tentang kebersihan rambut, mata, telinga, gigi, mulut, kulit, kuku, serta kebersihan dalam berpakaian. Untuk dapat melakukan kebersihan diri pada lansia diperlukan suatu pengetahuan yang baik agar kebersihan diri dapat diterapkan sebaik mungkin. Tujuan penelitian adalah mengetahui hubungan tingkat pengetahuan lansia dengan perilaku lansia dalam pemenuhan personal hygiene di BPLU Senja Cerah Paniki. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif korelasi dengan pendekatan crossectional. Pengambilan sampel menggunakan metode purposive sampling dan diperoleh sampel sebanyak 46 lansia. Data penelitian pengetahuan
diperoleh dari kuesioner, sementara personal hygiene dengan cara checklist kepada lansia. Analisa data menggunakan uji chi-square. Hasil penelitian menunjukkan 20 responden (43,5%) dengan pengetahuan kurang, dan 26
responden (56,5%) dengan pengetahuan kurang. Perilaku pemenuhan personal hygiene menunjukkan 8 responden (17,4%) dengan perilaku personal hygiene kurang, 34 responden (73,9%) cukup, dan 4 responden (8,7%) baik. Hasil uji chisquare menunjukkan bahwa ada hubungan secara signifikansi p<0,05 antara tingkat pengetahuan lansia dengan perilaku lansia dalam pemenuhan personal hygiene di BPLU Senja Cerah Paniki.

Kata Kunci : Lanjut Usia, Pengetahuan, Personal Hygiene
Kepustakaan : 18 Buku (1997-2007), 2 Internet

Item Type: Thesis (Skripsi)
Creators:
CreatorsNIM/NIDN
LENGKONG, AILING MEINITANIM.09061015
Siswadi, YakobusUNSPECIFIED
Rumokoy, LaurentiusUNSPECIFIED
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: Fakultas Keperawatan > Ilmu Keperawatan
Depositing User: Mr Victor Edwin Ohoiwutun
Date Deposited: 30 Jan 2020 03:27
Last Modified: 30 Jan 2020 03:27
URI: http://repo.unikadelasalle.ac.id/id/eprint/798

Actions (login required)

View Item View Item