Hubungan Tingkat Pengetahuan Ibu tentang Imunisasi dengan Kepatuhan Pemberian Imunisasi pada Bayi di Wilayah Kerja Puskesmas Wawonasa

Bopeng, Christien and Robot, Fredna J.M. and Langelo, Wahyuny (2015) Hubungan Tingkat Pengetahuan Ibu tentang Imunisasi dengan Kepatuhan Pemberian Imunisasi pada Bayi di Wilayah Kerja Puskesmas Wawonasa. Skripsi thesis, UNIVERSITAS KATOLIK DE LA SALLE.

[img] PDF
all skripsi new.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

Cakupan Imunisasi di kota Manado khususnya Puskesmas Wawonasa tidak mengalami peningkatan dari tahun sebelumnya. Hal ini dilihat dari hasil cakupan imunisasi dari 4 kelurahan hanya 3 kelurahan yang mencapai terget imuniasasi dan hal ini berlangsung 2 tahun terakhir. Imunisasi adalah suatu cara untuk meningkatkan kekebalan seseorang secara aktif terhadap suatu penyakit, sehingga bila kelak terpapar dengan penyakit tersebut karena sistem imun tubuh mempunyai sistem memori akan menyimpannya sebagai suatu pengalaman, selain itu imuniasasi dapat dikatakan proses memasukkan antibodi ke dalam tubuh agar didapatkan kekebalan yang bersifat pasif. kekebalan pasif adalah kekebalan yang tidak dibentuk sendiri oleh tubuh kita tapi diperoleh dari luar tubuh. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui Hubungan tingkat pengetahuan ibu tentang imuniasasi dengan kepatuhan pembrian imuniasasi pada bayi di wilayah kerja Puskesmas Wawonasa. Metode penelitian yang digunakan adalah metode analitik dengan pendekatan potong lintang menggunakanUji Chi-Square dengan jumlah sampel 77 orang ibu dari jumlah populasi 344 ibu, Pengumpulan data menggunakan data primer yang diperoleh dari kuersioner dan data sekunder dari observasi buku KMS. Hasil penelitian menunjukkan 61 ibu (79,2%) memiliki pengetahuan baik, dan 51 bayi (66,2%) patuh. Melalui uji Chi-Square didapatkan hasil p=0.000 berarti p=<0.05, sehingga dapat disimpulkan bahwa ada hubungan bermakna antara tingkat pengetahuan ibu dengan kepatuhan pemberian imunisasi pada bayi di wilayah kerja Puskesmas Wawonasa Kota Manado

Item Type: Thesis (Skripsi)
Creators:
CreatorsNIM/NIDN
Bopeng, ChristienNIM.13161148
Robot, Fredna J.M.UNSPECIFIED
Langelo, WahyunyNIDN.0923068401
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: Fakultas Keperawatan > Ilmu Keperawatan
Depositing User: Mr Victor Edwin Ohoiwutun
Date Deposited: 28 Jan 2020 04:59
Last Modified: 28 Jan 2020 04:59
URI: http://repo.unikadelasalle.ac.id/id/eprint/781

Actions (login required)

View Item View Item