BATUWAEL, SINDY SENORA and Paath, Franki M. and Poluan, Margie Ch. (2019) Analisis Pengaruh Rasio Likuiditas, Rasio Profitabilitas dan Rasio Leverage terhadap Prediksi Financial Distress. Skripsi thesis, Universitas Katolik De La Salle.
|
PDF
COVER_2019.pdf Download (62kB) | Preview |
|
|
PDF
ABSTRAK_2019.pdf Download (364kB) | Preview |
|
|
PDF
DAFTAR ISI_2019.pdf Download (154kB) | Preview |
|
PDF
ISI_2019_15041053.pdf Restricted to Repository staff only Download (623kB) |
||
|
PDF
DAFTAR PUSTAKA_2019_15041053.pdf Download (22kB) | Preview |
Abstract
Financial Distress merupakan kondisi keuangan perusahaan yang sedang dalam kesulitan keuangan, dimana perusahaan mengalami kerugian secara terus-menerus sehingga pendapatan mereka mengalami penurunan dan akhirnya perusahaan mengalami kebangkrutan. Prediksi Financial Distress penting dilakukan oleh perusahaan, baik itu perusahaan kecil maupun besar. Suatu perusahaan dapat melakukan Prediksi Financial Distress sebagai langkah awal mencegah terjadinya kebangkrutan, dengan begitu perusahaan dapat mengetahui kondisi keuangan perusahaan saat itu sehingga perusahaan dapat langgsung mengambil tindakan yang diperlukan untuk mengantisipasi terjadinya kebangkrutan dalam perusahaan tersebut. Dalam penelitian ini untuk dapat memprediksi Financial Distress dapat dilakukan melalui analisis Rasio Likuiditas, Rasio Profitabilitas dan Rasio Leverage.
Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui apa pengaruh Rasio Likuiditas, Rasio Profitabilitas dan Rasio Leverage. terhadap Prediksi Financial Distress.
Populasi perusahaan sektor properti, real estate, dan konstruksi bangunan periode 2016-2018 dengan teknik pemilihan sampelnya adalah purposive sampling, sehingga memperoleh 27 perusahaan yang memenuhi persyaratan sampel. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis regresi linear berganda, uji t, uji f serta uji koefisien korelasi (R) serta koefisien determinasi (R2).
Hasil dari penelitian ini menunjukan bahwa Rasio Likuiditas dan Rasio Leverage berpengaruh negatif tapi tidak signifikan terhadap Prediksi Financial Distress. Rasio Profitabilitas berpengaruh positif dan signifikan terhadap Prediksi Financial Distress. Secara Rasio Likuiditas, Rasio Profitabilitas dan Rasio Leverage berpengaruh signifikan terhadap Prediksi Financial Distress.
Kata Kunci : Prediksi Financial Distress, Kinerja Keuangan, Rasio Keuangan, Likuiditas, Profitabilitas, Leverage.
Item Type: | Thesis (Skripsi) | ||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Creators: |
|
||||||||
Subjects: | H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting | ||||||||
Divisions: | Fakultas Ekonomi > Akuntansi | ||||||||
Depositing User: | Mr Victor Edwin Ohoiwutun | ||||||||
Date Deposited: | 09 Oct 2019 01:06 | ||||||||
Last Modified: | 20 Jan 2020 04:06 | ||||||||
URI: | http://repo.unikadelasalle.ac.id/id/eprint/622 |
Actions (login required)
View Item |