SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PEMILIHAN KAFE TERBAIK DENGAN MENGGUNAKAN METODE TOPSIS DAN SAW

Umboh, Axel Milano and Adrian, Angelia Melani and Turang, Rinaldo (2024) SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PEMILIHAN KAFE TERBAIK DENGAN MENGGUNAKAN METODE TOPSIS DAN SAW. Skripsi thesis, UNIVERSITAS KATOLIK DE LA SALLE MANADO.

[img] PDF
COVER-LEMBAR_PENGESAHAN_AxelUmboh.pdf

Download (297kB)
[img] PDF
ABSTRAK_AxelUmboh.pdf

Download (88kB)
[img] PDF
KATA_PENGANTAR-DAFTAR_ISI_AxelUmboh.pdf

Download (248kB)
[img] PDF
BAB_I_AxelUmboh.pdf

Download (26kB)
[img] PDF
BAB_II-LAMPIRAN_AxelUmboh.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (4MB)

Abstract

Pada era modern, pemilihan tempat makan seperti kafe menjadi semakin penting, terutama di kota besar seperti Manado yang memiliki banyak pilihan kafe. Setiap individu memiliki preferensi berbeda dalam memilih kafe berdasarkan berbagai kriteria seperti rasa, harga, suasana, pelayanan, fasilitas, dan kebersihan. Perbedaan interpretasi terhadap kriteria-kriteria ini sering kali menyulitkan dalam menentukan kafe yang memenuhi harapan semua orang. Oleh karena itu, diperlukan sistem pendukung keputusan (SPK) untuk membantu dalam pemilihan kafe terbaik yang sesuai dengan preferensi pelanggan.
Penelitian Tugas Akhir ini mengembangkan SPK menggunakan metode TOPSIS (Technique for Order of Preference by Similarity to Ideal Solution) dan SAW (Simple Additive Weighting). Metode TOPSIS dipilih karena kesederhanaannya dalam menggunakan indikator kriteria dan variabel alternatif, meskipun memiliki kelemahan dalam penentuan bobot prioritas terhadap kriteria. Untuk mengatasi kelemahan tersebut, metode SAW diintegrasikan guna memberikan hasil yang lebih optimal dengan memanfaatkan nilai bobot perhitungan.
Penelitian Tugas Akhir ini melibatkan evaluasi beberapa kafe di sekitar Manado seperti Zera, Especto Kafe, Kedai Koel, Sana Kafe, Cetro Coffee, Pulang Kafe, Halu Coffee, Kisah Manies, The Flamb, De Local, Flambo Girlz, Bahug Kafe, Nord Kafe, Black Cup, Twenties, Bagate Coffee, Sugab Coffee, Lup Coffee, Sesuai Coffee, dan Fellow Coffee. Kriteria yang digunakan meliputi harga, lokasi, fasilitas, rasa, dan keindahan tempat. Data preferensi pengguna dikumpulkan melalui kuesioner.
Aplikasi SPK yang dikembangkan dapat memberikan rekomendasi kafe terbaik berdasarkan preferensi pengguna yang diinput sebelumnya, sehingga mempercepat proses pengambilan keputusan. Dengan aplikasi ini, pengguna dapat dengan mudah menemukan kafe terbaik di sekitar mereka tanpa perlu melakukan pencarian manual, sehingga meningkatkan pengalaman bersantap mereka.
Kata Kunci: Sistem Pendukung Keputusan, TOPSIS, SAW, Pemilihan Kafe

Item Type: Thesis (Skripsi)
Creators:
CreatorsNIM/NIDN
Umboh, Axel MilanoNIM.20013008
Adrian, Angelia MelaniNIDN.0931058401
Turang, RinaldoNIDN.0909027703
Subjects: T Technology > T Technology (General)
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Informatika
Depositing User: UPT Perpustakaan Universitas Katolik De La Salle Manado
Date Deposited: 17 Jul 2024 06:12
Last Modified: 17 Jul 2024 06:12
URI: http://repo.unikadelasalle.ac.id/id/eprint/3628

Actions (login required)

View Item View Item