ANALISIS SISTEM INFORMASI AKUNTANSI PENERIMAAN DAN PENGELUARAN KAS (STUDI KASUS DI RUMAH SAKIT GMIM KALOORAN AMURANG)

WUNER, KEZIA OCTAVIERA CHRISTY and Sepang, Steify M. E. W. and Kakauhe, Anastasya Claudio Inri (2022) ANALISIS SISTEM INFORMASI AKUNTANSI PENERIMAAN DAN PENGELUARAN KAS (STUDI KASUS DI RUMAH SAKIT GMIM KALOORAN AMURANG). Skripsi thesis, UNIVERSITAS KATOLIK DE LA SALLE MANADO.

[img] PDF
COVER-LEMBAR_PENGESAHAN_KeziaWuner.pdf

Download (103kB)
[img] PDF
ABSTRAK_KeziaWuner.pdf

Download (28kB)
[img] PDF
KATA_PENGANTAR-DAFTAR_ISI_KeziaWuner.pdf

Download (47kB)
[img] PDF
BAB_I_KeziaWuner.pdf

Download (175kB)
[img] PDF
BAB_II-LAMPIRAN_KeziaWuner.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Rumah Sakit GMIM Kalooran Amurang merupakan rumah sakit umum dengan pelayanan kesehatan mulai dari yang bersifat umum sampai dengan yang bersifat spesialistik, yang dilengkapi dengan pelayanan penunjang medis 24 jam yang berada di Kabupaten Minahasa Selatan tepatnya di Kecamatan Amurang yang juga merupakan satu-satunya rumah sakit tipe C yang menjadi pusat rujukan Kabupaten Minahasa Selatan dan juga merupakan satu-satunya rumah sakit yang ada di Kabupaten Minahasa Selatan yang sudah terakreditasi utama. Manfaat sistem informasi akuntansi bagi rumah sakit sangat penting dalam mempermudah akses pelayanan kesehatan serta meningkatkan nilai standar pelayanan rumah sakit. Pembaharuan pengelolaan keuangan dengan menggunakan SIMRS yang dikembangkan oleh Pengembangan Yanski Kansa (Yayasan SIMRS Kansa Indonesia) tentunya juga sangat bermanfaat dan mempermudah proses pemasukan data serta pengelolaan penerimaan dan pengeluaran kas yang ada.

Tujuan dari penelitian ini untuk menganalisis tentang efektivitas penerapan aplikasi Sistem Informasi Manajemen Rumah Sakit (SIMRS) dalam penerimaan dan pengeluaran kas pada RS GMIM Kalooran Amurang.

Responden yang dilakukan oleh peneliti dalam penelitian ini yaitu, Kepala Bagian IT, Kepala Bagian Personalia, dan Kepala Bagian Keuangan dengan menggunakan Teknik pengumpulan data seperti wawancara langsung kepada responden, observasi mengenai fitur-fitur penerimaan dan pengeluaran kas di SIMRS dan dokumentasi mengenai dokumen data-data yang sudah divalidasi dan berkaitan dengan sistem informasi akuntansi mengenai penerimaan dan pengeluaran kas RS.

Hasil penelitian ini menunjuk bahwa Sistem Informasi Akuntansi Penerimaan Dan Pengeluaran Pada Rumah Sakit GMIM Kalooran Amurang dimana bahwa ada pemisahan antara fungsi penerimaan dan pengeluaran kas yang dipisahkan dengan memberikan fungsi tersebut pada jabatan yang berbeda dengan orang yang berbeda.

Kata Kunci: Sistem Informasi Akuntansi, Penerimaan, dan Pengeluaran Kas.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Creators:
CreatorsNIM/NIDN
WUNER, KEZIA OCTAVIERA CHRISTYNIM.16041057
Sepang, Steify M. E. W.NIDN.0921087503
Kakauhe, Anastasya Claudio InriNIDN.0901099401
Subjects: H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting
Divisions: Fakultas Ekonomi > Akuntansi
Depositing User: UPT Perpustakaan Universitas Katolik De La Salle Manado
Date Deposited: 10 Jul 2024 07:45
Last Modified: 10 Jul 2024 07:45
URI: http://repo.unikadelasalle.ac.id/id/eprint/3594

Actions (login required)

View Item View Item