ANALISIS PENDAPATAN USAHATANI KENTANG DI DESA PINASUNGKULAN RAYA KECAMATAN MODOINDING KABUPATEN MINAHASA SELATAN

TAROREH, MELENIA ERVINA JEKLYN and Merung, Yoseph Arteurt and Kelana, Gracia (2022) ANALISIS PENDAPATAN USAHATANI KENTANG DI DESA PINASUNGKULAN RAYA KECAMATAN MODOINDING KABUPATEN MINAHASA SELATAN. Skripsi thesis, UNIVERSITAS KATOLIK DE LA SALLE MANADO.

[img] PDF
COVER-LEMBAR PENGESAHAN_MeleniaTaroreh.pdf

Download (287kB)
[img] PDF
ABSTRAK_MeleniaTaroreh.pdf

Download (155kB)
[img] PDF
BAB_I_MeleniaTaroreh.pdf

Download (89kB)
[img] PDF
BAB_ISI-LAMPIRAN_MeleniaTaroreh.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (4MB)

Abstract

Kentang merupakan salah satu tanaman hortikultura yang banyak diusahakan oleh petani karena memiliki nilai ekonomis yang tinggi. Biaya produksi yang semakin tinggi dan harga jual yang berubah-ubah mempengaruhi pendapatan yang diperoleh petani.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui besarnya pendapatan dan keuntungan yang diperoleh petani kentang di Desa Pinasungkulan Raya, Kecamatan Modoinding, Kabupaten Minahasa Selatan. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kuantitatif dengan pengambilan sampel purposive sampling, sebanyak 30 orang responden petani kentang. Analisis yang digunakan dalam penelitian ini yaitu analisis penerimaan, biaya produksi, pendapatan, break even point, dan revenue cost ratio.
Hasil dari penelitian ini yaitu rata-rata pendapatan yang diperoleh petani kentang di Desa Pinasungkulan Raya, Kecamatan Modoinding, Kabupaten Minahasa Selatan pada penggunaan luas areal tanam 0,3 – 0,5 ha sebesar Rp.19.646.189 dan pada luas areal tanam 0,6 – 1 ha sebesar rata-rata sebesar Rp.63.102.326 dalam satu kali masa tanam. Break Even Point (BEP) pada usahatani kentang ini dalam masing-masing luas areal tanam, yaitu pada BEP harga Rp.2.281.973 dan Rp. 1.545.850 dengan BEP unit 285,2 kg dan 137,6 kg kentang. Serta nilai Revenue Cost Ratio (Rasio R/C) > 1 yaitu 2,22 dan 2,86, sehingga usahatani kentang di Desa Pinasungkulan Raya, Kecamatan Modoinding, Kabupaten Minahasa Selatan memberikan keuntungan bagi petani dan layak untuk dilanjutkan.

Kata Kunci: Kentang, Pendapatan, Keuntungan, Break Even Point,Revenue Cost Ratio

Item Type: Thesis (Skripsi)
Creators:
CreatorsNIM/NIDN
TAROREH, MELENIA ERVINA JEKLYNNIM.17021014
Merung, Yoseph ArteurtNIDN.0904097101
Kelana, GraciaNIDN.0908018702
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
Divisions: Fakultas Pertanian > Agribisnis
Depositing User: UPT Perpustakaan Universitas Katolik De La Salle Manado
Date Deposited: 11 Jun 2024 05:41
Last Modified: 11 Jun 2024 05:41
URI: http://repo.unikadelasalle.ac.id/id/eprint/3509

Actions (login required)

View Item View Item