POLA ALIRAN RANTAI PASOK WORTEL DI KELURAHAN RURUKAN I KECAMATAN TOMOHON TIMUR KOTA TOMOHON

WENAS, GABRIELLA MARIA and MANUHUTU, ELIA ALBERTH and Lengkong, Meilany Rosita (2023) POLA ALIRAN RANTAI PASOK WORTEL DI KELURAHAN RURUKAN I KECAMATAN TOMOHON TIMUR KOTA TOMOHON. Skripsi thesis, UNIVERSITAS KATOLIK DE LA SALLE MANADO.

[img] PDF
COVER-DAFTAR_ISI_GabriellaWenas.pdf

Download (362kB)
[img] PDF
BAB_ISI-LAMPIRAN_GabriellaWenas.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

Wortel adalah tanaman umbi biennial (tanaman berbunga yang membutuhkan waktu 2 tahun untuk menyelesaikan siklus biologisnya, siklus biologis wortel dimulai dari 12-24 bulan) yang berbentuk semak. Wortel termasuk tanaman yang mudah rusak dan mudah busuk. Proses pendistribusian wortel yang berjalan dengan efektif dan efisien dapat membuat wortel yang sampai ke tangan konsumen dalam keadaan yang baik. Rantai pasok merupakan serangkaian kegiatan yang menghubungkan berbagai pihak yang terlibat dalam produksi suatu produk/layanan. Tujuan dan rumusan masalah dalam penelitian ini, yaitu untuk mengetahui bagaimana proses rantai pasok wortel yang terjadi di Kelurahan Rurukan I, Kecamatan Tomohon Timur, Kota Tomohon.
Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan metode kualitatif dengan teknik pengambilan sampel menggunakan Purposive Sampling dengan jumlah sampel yang diambil berdasarkan kriteria yang sudah ditentukan yaitu 10 orang responden. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis deskriptif kualitatif yang didalamnya terdapat 3 prosedur penelitian analisis kualitatif yakni, reduksi data, penyajian data dan menarik kesimpulan. Hasil dari penelitian ini, dalam proses rantai pasok terdapat 2 jenis pedagang di Kelurahan Rurukan I dan Rurukan, pedagang besar dan pedagang kecil, dimana keuntungan yang didapatkan kedua pedagang berdua dikarenakan jumlah atau volume penjualan wortel yang berbeda.
Dengan demikian, proses rantai pasok yang terjadi di Kelurahan Rurukan I, Kecamatan Tomohon Timur, Kota Tomohon terdapat 2 jenis pedagang yang memiliki pendapatan dan wilayah penjualan yang berbeda.
Kata kunci: Wortel, Rantai Pasok, Aliran Produk.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Creators:
CreatorsNIM/NIDN
WENAS, GABRIELLA MARIANIM.17021007
MANUHUTU, ELIA ALBERTHNIDN.0901118002
Lengkong, Meilany RositaNIDN.927059103
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
Divisions: Fakultas Pertanian > Agribisnis
Depositing User: UPT Perpustakaan Universitas Katolik De La Salle Manado
Date Deposited: 20 Nov 2023 00:19
Last Modified: 20 Nov 2023 00:19
URI: http://repo.unikadelasalle.ac.id/id/eprint/3196

Actions (login required)

View Item View Item