PERLINDUNGAN HUKUM TERHADAP KONSUMEN RUMAH SUSUN ATAS KETIDAKJELASAN SERTIFIKAT KEPEMILIKAN SATUAN RUMAH SUSUN

KORAAG, GEBY KARLINA DEBORA and Lontoh, Rietha Lieke and Aryesam, Primus (2023) PERLINDUNGAN HUKUM TERHADAP KONSUMEN RUMAH SUSUN ATAS KETIDAKJELASAN SERTIFIKAT KEPEMILIKAN SATUAN RUMAH SUSUN. Skripsi thesis, UNIVERSITAS KATOLIK DE LA SALLE MANADO.

[img] PDF
COVER-DAFTAR_ISI_GebyKoraag.pdf

Download (324kB)
[img] PDF
BAB_ISI-LAMPIRAN_GebyKoraag.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (285kB)

Abstract

Rumah susun diharapkan sebagai alternatif guna memenuhi kebutuhan masyarakat khususnya tempat tinggal demi meningkatkan kesejahteraan rakyat. Kepemilikan suatu bangunan atau tempat tinggal khususnya rumah susun, sertifikat hak milik atas satuan rumah susun merupakan hal yang wajib dimiliki setiap penghuni rumah susun guna menjamin masyarakat untuk hidup aman dan damai. Akan tetapi, dalam prakteknya masih sering terjadi sengketa antara pengembang rumah susun dengan konsumen. Seperti kasus perbuatan melawan hukum yang terjadi di rumah susun Tangerang, Serpong Utara. perbuatan melawan hukum yang dilakukan oleh pihak pengembang rumah susun yang tidak memberikan sertifikat kepemilikan atas satuan rumah susun kepada konsumen. Maka dari itu perlu diteliti bagaimana kekuatan dari perjanjian awal yang dilakukan pengembang rumah susun dengan konsumen yang disebut dengan Perjanjian Pengikatan Jual Beli (PPJB) antara pengembang rumah susun dengan konsumen apakah bisa menjamin terpenuhinya sertifikat hak milik. Selain itu, membahas tentang bagaimana bentuk perlindungan hukum yang akan didapatkan apabila pihak pengembang rumah susun melakukan perbuatan melawan hukum. Penelitian ini menggunakan metode penelitian hukum normatif yaitu penelitian yang berdasarkan hukum dan norma-norma. Data yang dikumpulkan dengan cara studi kepustakaan serta dari literatur berupa buku, dan jurnal-jurnal. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa PPJB mempunyai kekuatan hukum karena didalamnya telah memenuhi syarat sahnya perjanjian serta perjanjian yang dibuat dihadapan pejabat resmi berdasarkan Undang-undang. Bentuk perlindungan yang didapatkan oleh konsumen atas perbuatan melawan hukum pihak pengembang yaitu pihak yang melakukan perbuatan melawan hukum harus mengganti kerugian yang dialami konsumen rumah susun.

Kata kunci: Perlindungan hukum, Rumah Susun, Sertifikat

Item Type: Thesis (Skripsi)
Creators:
CreatorsNIM/NIDN
KORAAG, GEBY KARLINA DEBORANIM.19051098
Lontoh, Rietha LiekeNIDN.0910046201
Aryesam, PrimusNIDN.0912117801
Subjects: K Law > K Law (General)
Divisions: Fakultas Hukum > Ilmu Hukum
Depositing User: UPT Perpustakaan Universitas Katolik De La Salle Manado
Date Deposited: 26 Oct 2023 01:57
Last Modified: 26 Oct 2023 01:57
URI: http://repo.unikadelasalle.ac.id/id/eprint/3126

Actions (login required)

View Item View Item