ANALISIS TERHADAP KUALITAS PAVING BLOCK DI BEBERAPA KECAMATAN PADA KABUPATEN MINAHASA

PANTOW, CHATRINA AGRELLIA and Sitanayah, Lanny and Wantouw, Ferry (2022) ANALISIS TERHADAP KUALITAS PAVING BLOCK DI BEBERAPA KECAMATAN PADA KABUPATEN MINAHASA. Skripsi thesis, UNIVERSITAS KATOLIK DE LA SALLE MANADO.

[img] PDF
COVER-DAFTAR_ISI_ChatrinaPantow.pdf

Download (363kB)
[img] PDF
BAB_ISI-LAMPIRAN_ChatrinaPantow.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

Perkembangan ekonomi yang saat ini sedang meningkat membuat para masyarakat melatih keterampilan yang dimiliki, dan hal tersebut adalah dengan memanfaatkan keterampilan pembuatan paving block . paving block adalah salah satu bahan bangunan yang berupa beton cetak alternatif, yang tersusun atas bahan perekat hidrolis dengan campuran agregat halus ,semen ,dan air dengan penggunaan bahan tambahan atau tidak menggunakan bahan tambahan. Memang produksi paving block telah banyak dijumpai, khususnya di minahasa, untuk itu penulis ingin melakukan penelitian terhadap beberapa tempat pembuatan paving block di beberapa kecamatan pada kabupaten minahasa.
Paving block yang dapat kita lihat dengan kasat mata bentuk permukaan yang mulus dan cukup baik belum tentu memiliki standar kualitas paving block yang baik. Untuk itu penulis melakukan pengujian terhadap benda uji yang berasal dari 6 kecamatan di kabupaten Minahasa, dalam hal ini pengujian yang dilakukan yaitu perawatan paving block selama 28 hari, pengujian kuat tekan, penyerapan air, ukuran toleransi, dan tampak luar. Penelitian ini dilakukan di Laboratorium Beton Politeknik Negeri Manado dengan penggunaan 5 benda uji untuk penelitian kuat tekan, 3 benda uji untuk penelitian penyerapan air, dan seluruh benda uji dengan total 48 benda uji untuk dilakukan pengamatan tampak luar serta ukuran dan toleransi.
Melalui penelitian yang dilakukan diperoleh hasil penelitian di mana untuk pengujian kuat tekan belum ada lokasi produksi yang memenuhi SNI, hasil kuat tekan tertinggi diperoleh kecamatan Kawangkoan Barat dengan nilai 259 Kg/cm² dan hasil kuat tekan terendah diperoleh dari kecamatan Kawangkoan Induk dengan nilai 69,20 Kg/cm². Sedangkan untuk pengujian penyerapan air seluruh lokasi produksi telah memenuhi SNI, hasil penyerapan air tertinggi diperoleh dari kecamatan Langowan Barat, yaitu 11,8072% dan hasil penyerapan air terendah diperoleh dari kecamatan Sonder, yaitu 4,1805%. Untuk pengujian ukuran toleransi serta pandangan luar ada beberapa lokasi yang sudah memenuhi standar dan ada pula yang belum memenuhi.

Kata Kunci : Paving Block, Kabupaten Minahasa, Kuat Tekan, Penyerapan air, Ukuran Dan Toleransi.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Creators:
CreatorsNIM/NIDN
PANTOW, CHATRINA AGRELLIANIM.18014012
Sitanayah, LannyNIDN.0919048302
Wantouw, FerryNIDN.0909098703
Subjects: Teknik Sipil
UNIKA De La Salle Manado > Fakultas Teknik > Teknik Sipil
Divisions: Library of Congress Subject Areas > Teknik Sipil
Fakultas Teknik > Teknik Sipil
Depositing User: UPT Perpustakaan Universitas Katolik De La Salle Manado
Date Deposited: 12 Sep 2023 00:53
Last Modified: 12 Sep 2023 00:53
URI: http://repo.unikadelasalle.ac.id/id/eprint/2984

Actions (login required)

View Item View Item