APLIKASI PEMANTAUAN HIDROPONIK BERBASIS INTERNET OF THINGS

Joseph, Hizkia Rivandi Michael and Sitanayah, Lanny and Sanger, Junaidy Budi (2021) APLIKASI PEMANTAUAN HIDROPONIK BERBASIS INTERNET OF THINGS. Skripsi thesis, UNIVERSITAS KATOLIK DE LA SALLE MANADO.

[img] PDF
COVER-DAFTAR_ISI_GracellaManginsihi.pdf

Download (466kB)
[img] PDF
BAB_ISI-LAMPIRAN_GracellaManginsihi.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

Kebutuhan masyarakat perkotaan untuk mengkonsumsi sayuran semakin bertambah. Hal tersebut menyebabkan orang-orang mulai melakukan budidaya sayuran menggunakan teknik hidroponik. Akan tetapi, aktivitas masyarakat perkotaan yang sibuk mengakibatkan mereka tidak memiliki cukup waktu untuk selalu memantau dan mengontrol hidroponik yang harus selalu berada pada kondisi ideal.
Berdasarkan permasalahan tersebut, maka dibangun sebuah aplikasi pemantauan berbasis Internet of Things yang dapat membantu pemilik hidroponik agar dapat memantau hidroponiknya di mana saja dan kapan saja. Aplikasi yang dibangun menggunakan algoritma Fuzzy Logic Mamdani untuk menentukan peringatan apa yang akan ditampilkan pada aplikasi ketika pH air, suhu, dan kelembapan berada pada kondisi tertentu.
Aplikasi yang dibangun membutuhkan sebuah alat pemantauan, yang dirangkai dengan menggunakan mikrokontroler NodeMCU ESP8266, sensor pH Detection Detector, dan sensor DHT22 temperature and humidity. Pemrograman alat menggunakan bahasa pemrograman C pada IDE Arduino. Basis data yang digunakan yaitu fitur realtime database dari Firebase. Aplikasi yang dibangun adalah aplikasi berbasis online dengan menggunakan bahasa pemrograman HTML, dan Javascript.
Hasil yang diperoleh dari tugas akhir ini adalah pengimplementasian algoritma Fuzzy Logic Mamdani pada aplikasi pemantauan hidroponik berbasis Internet of Things telah berhasil dilakukan. Aplikasi dapat membantu pemilik hidroponik untuk melakukan pemantauan kapan saja dan di mana saja. Selain itu, pemilik dapat mengetahui hal-hal apa saja yang perlu ditambah atau diubah untuk tempat hidroponiknya.

Kata kunci: Internet of Things, Mikrokontroler, Sensor, Fuzzy Logic Mamdani, pemantauan, Hidroponik.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Creators:
CreatorsNIM/NIDN
Joseph, Hizkia Rivandi MichaelNIM.17013048
Sitanayah, LannyNIDN.0919048302
Sanger, Junaidy BudiNIDN.0928068702
Subjects: T Technology > T Technology (General)
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Informatika
Depositing User: UPT Perpustakaan Universitas Katolik De La Salle Manado
Date Deposited: 14 Jul 2023 00:26
Last Modified: 14 Jul 2023 00:26
URI: http://repo.unikadelasalle.ac.id/id/eprint/2857

Actions (login required)

View Item View Item