PENGARUH PEMBERIAN ALAT PERMAINAN EDUKATIF (APE) TERHADAP TINGKAT KREATIVITAS ANAK USIA SEKOLAH DI SD GMIM 21 MANADO

KORAH, YUNITA CINDY and Ake, Julianus and Layuk, Samuel (2015) PENGARUH PEMBERIAN ALAT PERMAINAN EDUKATIF (APE) TERHADAP TINGKAT KREATIVITAS ANAK USIA SEKOLAH DI SD GMIM 21 MANADO. Skripsi thesis, UNIVERSITAS KATOLIK DE LA SALLE.

[img] Text
PERPUSDLSU.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB)

Abstract

Kreativitas adalah suatu proses yang tercermin dalam kelancaran, kelenturan (fleksibilitas) dan originalitas dalam berpikir serta kemampuan untuk mengelaborasi (mengembangkan, memperkaya, memperinci) suatu gagasan (Guilford dalam Munandar, 2004). Untuk mengembangkan kreativitas pada anak harus ada dorongan yang kuat dari diri sendiri dari lingkungan. Lingkungan yang mendukung krativitas anak adalah lingkungan yang memberikan sarana bermain yang edukatif. Alat permainan edukatif (APE) adalah segala sesuatu yang dapat dipergunakan sebagai sarana atau peralatan untuk bermain yang mengandung nilai pendidikan (edukatif) dan dapat merangsang pertumbuhan otak, pengembangan seluruh aspek kemampuan atau potensi anak.
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh pemberian alat permainan edukatif terhadap tingakat kreativitas anak usia sekolah di SD GMIM 21 Manado. Penelitian dilakukan dengan menggunakan metode penelitian Eksperimental. Dalam bentuk rancangan Quasi experimen dengan jenis penelitian Pre-Postes with Control Grup. Subjek penelitian ini adalah seluruh siswa kelas 1A (kelompok kontrol) dan 1B (kelompok perlakuan) SD GMIM 21 Manado. Besarnya sampel adalah 41 siswa. Metode yang digunakan adalah uji Wilcoxon dan uji Mann-Whitney. Pengolahan data dari uji Wilcoxon didapatkan hasil p = .000, dan uji Mann-Whitney di dapatkan hasil p = .000. sehingga dapat disimpulkan bahwa 1Ada pengaruh pemberian alat permainan edukatif terhadap tingkat kreativitas anak uisa sekolah setelah perlakuan di SD GMIM 21 Manado 2Ada pengaruh pemberian alat permainan edukatif terhadap tingkat kreativitas anak usia sekolah di SD GMIM 21 Manado
Dari hasil penelitian ini diharapkan agar guru ataupun orang tua dapat memberikan anak waktu bermain yang cukup dan dapat memberikan alat permainan edukatif yang dapat meningkatkan kreativitas anak.

Kata kunci : Kreativitas, Alat permainan edukatif, anak usia sekolah
Kepustakaan : 14 Buku (2001-2014) dan 8 literatur internet (2007-2014)

Item Type: Thesis (Skripsi)
Creators:
CreatorsNIM/NIDN
KORAH, YUNITA CINDYNIM.11061066
Ake, JulianusUNSPECIFIED
Layuk, SamuelUNSPECIFIED
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: Fakultas Keperawatan > Ilmu Keperawatan
Depositing User: Mr Victor Edwin Ohoiwutun
Date Deposited: 16 Aug 2018 06:48
Last Modified: 20 Jan 2020 07:37
URI: http://repo.unikadelasalle.ac.id/id/eprint/268

Actions (login required)

View Item View Item