TACOH, RALF GERALDO RENDY and Lontoh, Rietha Lieke and Waworga, Ricky (2022) PERTANGGUNGJAWABAN HUKUM DEBITUR SEBAGAI PELAKU USAHA MIKRO KECIL DAN MENENGAH YANG MENGALAMI KREDIT MACET KARENA FORCE MAJEURE. Skripsi thesis, UNIVERSITAS KATOLIK DE LA SALLE MANADO.
PDF
COVER-DAFTAR_ISI_RalfTacoh.pdf Download (471kB) |
|
PDF
BAB_ISI-LAMPIRAN_RalfTacoh.pdf Restricted to Repository staff only Download (283kB) |
Abstract
Pemerintah menyadari bahwa keberadaan dari usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) merupakan kegiatan usaha yang mampu memperluas lapangan kerja dan memberikan pelayanan ekonomi secara luas kepada masyarakat, dengan memberikan bantuan kredit kepada pelaku UMKM lebih mendorong pertumbuhan ekonomi dan mewujudkan stabilitas nasional. Indonesia berada di wilayah yang rawan terkena bencana alam dikarenakan lokasi geografisnya yang mengakibatkan sering terjadinya bencana alam memberikan dampak yang sigmifikan kepada pelaku UMKM. terjadinya bencana alam (force majeure) membuat pelaku UMKM kesulitan dalam pembayaran kredit dan mempertanggungjawabkannya. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui penyelesaian yang di jalani antara pihak debitur dan bank jika terjadi force majeure dalam perjanjian kreditnya, dan mengetahui pertanggungjawaban hukum penyelesaian masalah kredit macet debitur pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah yang mengalami force majeure. Penelitian menggunakan yuridis normatif mengacu pada penelitian hukum kepustakaan dengan menggunakan sumber data sekunder. Hasil dari penulisan yang di dapatkan terjadinya kredit macet dikarenakan force majeure merupakan suatu hal tak terduga dan diluar kehendak para debitur. untuk itu pemerintah dan pihak perbankan dapat memberikan keringanan dengan memberikan restrukturisasi kredit. Diharapkan dengan dilakukannya kesepakatan kredit maka akan di atur kembali perjanjian-perjanjian pelunasan kredit. Jaminan kebendaan merupakan bentuk pertanggungjawaban terakhir debitur sebagai pelunasan kredit.
KATA KUNCI: Debitur, Force majeure, kredit macet, Pertanggungjawaban, Usaha mikro, kecil, dan menengah
Item Type: | Thesis (Skripsi) | ||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Creators: |
|
||||||||
Subjects: | K Law > K Law (General) | ||||||||
Divisions: | Fakultas Hukum > Ilmu Hukum | ||||||||
Depositing User: | Mr Victor Edwin Ohoiwutun | ||||||||
Date Deposited: | 01 Nov 2022 04:02 | ||||||||
Last Modified: | 01 Nov 2022 04:02 | ||||||||
URI: | http://repo.unikadelasalle.ac.id/id/eprint/2605 |
Actions (login required)
View Item |