STRATEGI PINTUKOTA KECIL SELAT LEMBEH DALAM MENGEMBANGKAN ATRAKSI WISATA PASCA PANDEMI COVID-19

SEDENG, CHRISAN PEDRO OLDSTEN and Semuel, Oktavianus Wayan and Walansendow, Jelly Angelina (2021) STRATEGI PINTUKOTA KECIL SELAT LEMBEH DALAM MENGEMBANGKAN ATRAKSI WISATA PASCA PANDEMI COVID-19. Skripsi thesis, UNIVERSITAS KATOLIK DE LA SALLE MANADO.

[img] PDF
COVER-DAFTAR_ISI_ChrisanSedeng.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)
[img] PDF
BAB_ISI-LAMPIRAN_ChrisanSedeng.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

Negara Indonesia merupakan salah satu negara yang memiliki beragam kekayaan potensi budaya dan sumber daya yang menjadi daya tarik. Salah satu daerah di Indonesia yang memiliki kekayaan potensi wisata terletak di Selat Lembeh, Kota Bitung. Daerah ini bernama Pintukota Kecil. Pintukota Kecil merupakan destinasi wisata yang kaya akan sumber daya alam serta tradisi dan kebudayaan yang dijadikan atraksi wisata. Destinasi wisata ini belum terlalu banyak dikenal oleh wisatawan, diperparah dengan lonjakan kasus penyebaran pandemi COVID-19 yang berdampak pada menurunnya tingkat kunjungan wisatawan. Penulis pun melakukan penelitian dengan tujuan untuk mencari tahu strategi Pintukota Kecil dalam mengembangkan atraksi wisata pasca pandemi COVID-19. Penelitian menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan deskriptif dengan teknik pengumpulan data melalui observasi, dokumentasi dan wawancara. Sementara untuk analisis data penulis menerapkan analisis SWOT dan matriks SWOT untuk melihat faktor internal dan faktor eksternal dalam penerapan strategi. Dari hasil penelitian diperoleh kesimpulan bahwa Dinas Pariwisata Kota Bitung melakukan pengembangan atraksi wisata dan fasilitas pelayanan melalui berbagai kegiatan pelatihan. Sementara masyarakat lokal mengembangkan destinasi wisata dengan memanfaatkan sumber daya alam yang ada disekitar. Untuk penerapan strategi promosi Dinas Pariwisata Kota Bitung dan masyarakat lokal menggunakan sosial media sebagai alternatif promosi pasca pandemi COVID-19. Alasannya karena sosial media memiliki pengguna yang banyak sehingga promosi dapat menjangkau seluruh golongan wisatawan baik dari lokal sampai mancanegara. Promosi melaui event Festival Pesona Selat Lembeh diterapkan agar atraksi wisata semakin dikenal. Masyarakat lokal juga memanfaatkan UMKM & Tourism Corner untuk menjual berbagai olahan homemade production dan sering habis dibeli para wisatawan. Destinasi wisata juga sudah menerapkan protokol CHSE demi kenyamanan dan keamanan wisatawan dan masyarakat lokal. Wisatawan yang melakukan kunjungan ke Pintukota Kecil juga merasa betah dan menilai atraksi wisata Adapun strategi yang direkomendasikan yaitu strategi S-O dalam mempromosikan dan mengembangkan atraksi wisata Pintukota Kecil pasca pandemi COVID-19.

Kata kunci: Strategi promosi, atraksi wisata, SWOT, pasca pandemi COVID-19

Item Type: Thesis (Skripsi)
Creators:
CreatorsNIM/NIDN
SEDENG, CHRISAN PEDRO OLDSTENNIM.17071010
Semuel, Oktavianus WayanNIDN.0931108702
Walansendow, Jelly AngelinaNIDN.0905066803
Subjects: L Education > LA History of education
Divisions: Fakultas Pariwisata > Hospitality dan Pariwisata
Depositing User: Mr Victor Edwin Ohoiwutun
Date Deposited: 08 Sep 2022 07:49
Last Modified: 08 Sep 2022 07:49
URI: http://repo.unikadelasalle.ac.id/id/eprint/2457

Actions (login required)

View Item View Item