Tumbol, Eklesia Sheren and Manoppo, Fabian Johanes and Moniaga, Fenny (2021) STUDI EKSPERIMENTAL DI LABORATORIUM MENGENAI PERANAN GRADASI AGREGAT PADA CAMPURAN LATASIR KELAS A. Skripsi thesis, UNIVERSITAS KATOLIK DE LA SALLE MANADO.
PDF
COVER-DAFTAR_ISI_EklesiaTumbol.pdf Download (877kB) |
|
PDF
BAB_ISI-LAMPIRAN_EklesiaTumbol.pdf Restricted to Repository staff only Download (2MB) |
Abstract
Mutu Campuran Beraspal Panas sangat bergantung pada komposisi agregat dalam hal ini susunan ukuran butir atau gradasi pembentuk campuran. Lapis Tipis Aspal Pasir (Latasir) atau Sand Sheet (SS) terbuat dari komposisi agregat yang sebagian besarnya adalah agregat halus yang dicampur dengan aspal dan sejumlah Bahan Pengisi (Filler) tambahan.
Penelitian ini bersifat eksperimen di Laboratorium dengan berdasarkan metode Marshall, yakni membuat benda uji dengan kombinasi gradasi agregat yang berbeda; satunya kombinasi gradasi yang berdasarkan agregat sebagaimana yang ada tanpa mengikuti persamaan lengkung Fuller, dan lainnya dibuat bergradasi menuruti persamaan lengkung Fuller, selanjutnya dibuat benda uji dengan 5 variasi kadar aspal yang berbeda pada masing-masing jenis gradasi.
Hasil penelitian diperoleh bahwa, pada benda uji campuran dengan gradasi yang mengikuti persamaan lengkung Fuller, nilai Stabilitas Marshall dan Kepadatan lebih tinggi dibandingkan dengan pada benda uji campuran bergradasi tanpa mengikuti persamaan lengkung Fuller, juga diperoleh, bahwa kadar aspal terbaik pada campuran yang tidak mengikuti lengkung Fuller dengan yang mengikuti lengkung Fuller adalah sama besar, yakni 9,0 % terhadap berat total campuran, dengan demikian disarankan, jika dalam pelaksanaan pembuatan campuran Latasir diusahakan untuk membuat campuran dengan komposisi agregat yang menunjukkan gradasi mengikuti atau mendekati persamaan lengkung Fuller, karena akan menghasilkan nilai Stabilitas, Kepadatan dan Marshall Quotient yang lebih tinggi.
Kata Kunci : Latasir, Gradasi, Pengujian Marshall, Lengkung Fuller
Item Type: | Thesis (Skripsi) | ||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Creators: |
|
||||||||
Subjects: | Teknik Sipil UNIKA De La Salle Manado > Fakultas Teknik > Teknik Sipil |
||||||||
Divisions: | Library of Congress Subject Areas > Teknik Sipil Fakultas Teknik > Teknik Sipil |
||||||||
Depositing User: | Mr Victor Edwin Ohoiwutun | ||||||||
Date Deposited: | 06 Jun 2022 06:03 | ||||||||
Last Modified: | 06 Jun 2022 06:03 | ||||||||
URI: | http://repo.unikadelasalle.ac.id/id/eprint/2362 |
Actions (login required)
View Item |