RUUS, ELSADAI PATRICIA and Manoppo, Fabian Johanes and Uguy, Richard W. V. (2021) PENGARUH VARIASI SUHU PEMADATAN TERHADAP KRITERIA MARSHALL PADA CAMPURAN PERKERASAN BETON ASPAL JENIS LAPIS AUS. Skripsi thesis, UNIVERSITAS KATOLIK DE LA SALLE MANADO.
PDF
COVER-DAFTAR_ISI_ElsadaiRuus.pdf Download (825kB) |
|
PDF
BAB_ISI-LAMPIRAN_ElsadaiRuus.pdf Restricted to Repository staff only Download (3MB) |
Abstract
Suhu pemadatan merupakan faktor yang sangat penting dalam menentukan kualitas lapis perkerasan lentur karena selain ditentukan oleh mutu bahan dan komposisi campuran, juga ditentukan oleh cara pelaksanaan; proses pencampuran, transport, penghamparan dan pemadatan. Suhu saat campuran siap dipadatkan kemungkinannya dapat saja bervariasi tergantung pada proses pencampuran di AMP, transport dan penghamparan.
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh perubahan suhu pemadatan terhadap besaran kriteria Marshall yang ditinjau pada campuran AC-WC yang dibuat menggunakan material agregat lokasi Tateli. Proses penelitian ini dimulai dengan tahapan pemeriksaan bahan, kemudian membuat rancangan campuran sesuai dengan komposisi agregat yang disyaratkan, menghitung kadar aspal rencana dan membuat variasi kadar aspal untuk mendapatkan komposisi campuran terbaik, dilanjutkan dengan membuat benda uji yang dipadatkan dengan suhu pemadatan divariasikan dengan mulai 1150C sampai dengan 1750C dengan rentang tiap 150C.
Dari hasil penelitian ini diperoleh bahwa variasi suhu pemadatan berpengaruh terhadap besaran kriteria Marshall benda uji; semakin tinggi suhu pemadatan benda uji, besaran kriteria Marshall yang menggambarkan kualitas atau mutu campuran semakin meningkat; nilai Stabilitas, Flow, Density, dan Rongga Terisi Aspal (VFB) bertambah menjadi lebih besar, dan nilai Rongga Dalam Campuran (VIM) dan Rongga dalam Mineral Agregat (VMA) menjadi lebih kecil. Dengan demikian, disarankan dalam pelaksanaan lapis perkerasan yang terbuat dari campuran beraspal panas semakin tinggi suhu pemadatan yang dimungkinkan untuk dilaksanakan adalah semakin baik kualitas lapisan perkerasan bila diukur dari kriteria Marshall yang didapatkan.
Kata Kunci: Karateristik Marshall, Suhu Pemadatan
Item Type: | Thesis (Skripsi) | ||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Creators: |
|
||||||||
Subjects: | Teknik Sipil UNIKA De La Salle Manado > Fakultas Teknik > Teknik Sipil |
||||||||
Divisions: | Library of Congress Subject Areas > Teknik Sipil Fakultas Teknik > Teknik Sipil |
||||||||
Depositing User: | Mr Victor Edwin Ohoiwutun | ||||||||
Date Deposited: | 31 May 2022 07:53 | ||||||||
Last Modified: | 31 May 2022 07:53 | ||||||||
URI: | http://repo.unikadelasalle.ac.id/id/eprint/2350 |
Actions (login required)
View Item |