PENGARUH PENDIDIKAN KESEHATAN TENTANG PENYAKIT SKABIES TERHADAP PENGETAHUAN MASYARAKAT DI KELURAHAN SUMOMPO LINGKUNGAN III KOTA MANADO

SULUNG, GENTLY WYNNE and Langelo, Wahyuny and Wetik, Syenshie Virgini (2019) PENGARUH PENDIDIKAN KESEHATAN TENTANG PENYAKIT SKABIES TERHADAP PENGETAHUAN MASYARAKAT DI KELURAHAN SUMOMPO LINGKUNGAN III KOTA MANADO. Skripsi thesis, UNIVERSITAS KATOLIK DE LA SALLE MANADO.

[img] PDF
COVER-DAFTAR_ISI_GentlySulung.pdf

Download (827kB)
[img] PDF
BAB_ISI-LAMPIRAN_GentlySulung.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

Latar Belakang: Skabies merupakan masalah kesehatan masyarakat dibanyak negara. Skabies adalah suatu penyakit yang paling banyak ditemukan karena perilaku hidup bersih dan sehat yang masih kurang akibat kurangnya pemahaman masyarakat tentang dampak PHBS.
Tujuan: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pendidikan kesehatan tentang penyakit skabies terhadap pengetahuan masyarakat di Kelurahan Sumompo Lingkungan III Kota Manado.
Metode: Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan desain pra eksperimen: one group pretest – posttest design dengan jumlah sampel 15 partisipan. Pengumpulan data menggunakan kuesioner tentang penyakit skabies. Lokasi penelitian di Kelurahan Sumompo Lingkungan III Kota Manado.
Hasil Penelitian: Hasil analisa data menggunakan Uji Wilcoxon dengan nilai signifikansi p-value yaitu 0.001 (p-value < dari α 0.05) sehingga Ho ditolak dan Ha diterima yang artinya ada perbedaan yang signifikan terhadap pengetahuan masyarakat di Kelurahan Sumompo Lingkungan III Kota Manado.
Kesimpulan: Pemberian pendidikan kesehatan tentang penyakit skabies berpengaruh terhadap pengetahuan masyarakat di Kelurahan Sumompo Lingkungan III Kota Manado.
Kata Kunci: Pendidikan Kesehatan, Penyakit Skabies, Pengetahuan.
Referensi: 15 Buku (2009-2018), 25 Jurnal (2013-2019)

Item Type: Thesis (Skripsi)
Creators:
CreatorsNIM/NIDN
SULUNG, GENTLY WYNNENIM.15061111
Langelo, WahyunyNIDN.0923068401
Wetik, Syenshie VirginiNIDN.0907098402
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: Fakultas Keperawatan > Ilmu Keperawatan
Depositing User: Mr Victor Edwin Ohoiwutun
Date Deposited: 16 Mar 2022 06:24
Last Modified: 16 Mar 2022 06:24
URI: http://repo.unikadelasalle.ac.id/id/eprint/2317

Actions (login required)

View Item View Item