PENTINGNYA PEMBUKTIAN TERHADAP PEMBUNUHAN ANAK SENDIRI OLEH SAKSI AHLI MELALUI VISUM ET REPERTUM

Watupongoh, Christine Caroline and Aryesam, Primus and Tambajong, Helena Benedicta (2020) PENTINGNYA PEMBUKTIAN TERHADAP PEMBUNUHAN ANAK SENDIRI OLEH SAKSI AHLI MELALUI VISUM ET REPERTUM. Skripsi thesis, UNIVERSITAS KATOLIK DE LA SALLE.

[img] PDF
COVER-DAFTAR_ISI_ChristineWatupongoh.pdf

Download (1MB)
[img] PDF
BAB_ISI-DAFTAR_PUSTAKA_ChristineWatupongoh.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (859kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis unsur-unsur dalam tindak pidana pembunuhan yang dilakukan oleh seorang ibu terhadap anak yang dilahirkannya yang melanggar Pasal 341 KUHP dan Undang-Undang No.23 Tahun 2002 tentang Perlindungan Anak. Penerapan hukum tersebut memerlukan pembuktian menurut Pasal 184 KUHAP yang berupa surat keterangan ahli yang dimana seorang dokter berperan penting dalam membantu aparat penegak hukum untuk mengungkap suatu tindak pidana.
Metode yang digunakan penulis dalam peneltian ini adalah metode yuridis normatif dengan jenis penelitian kepustakaan (library research) data yang digunakan adalah data sekunder yaitu berupa peraturan perundang-undangan, buku hukum, pendapat ahli, jurnal hukum, artikel hukum serta putusan Pengadilan No.1/Pid.SusAnak/2016/PN Sik.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa untuk mengetahui
penerapan sanksi kepada seorang ibu yang telah melakukan tindak pidana pembunuhan terhadap anak sendiri dalam Pasal 341 KUHP. Kesimpulan dalam skripsi ini untuk mengetahui pembuktian pembunuhan anak sendiri sebagai tindak pidana melalui Visum et repertum dan untuk bagaimana peranan dokter ahli forensik menurut Pasal 184 KUHAP untuk mengungkap kasus pembunuhan anak sendiri. Kesimpulan diatas bahwa peranan dokter forensik sangat penting guna membantu aparat penegak hukum dalam membuktikan tindak pidana yang terjadi yang berkaitan dengan tubuh atau jiwa manusia dan dalam pembuatan surat Visum et repertum. Sebagai saran kiranya dokter forensik dengan aparat hukum dapat berkoordinasi dengan baik untuk menuntas perkara pidana pembunuhan.

Kata kunci : Pembunuhan. Pembuktian ahli forensik. Visum Et repertum.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Creators:
CreatorsNIM/NIDN
Watupongoh, Christine CarolineNIM.16051065
Aryesam, PrimusNIDN.0912117801
Tambajong, Helena BenedictaNIDN.0914028401
Subjects: K Law > K Law (General)
Divisions: Fakultas Hukum > Ilmu Hukum
Depositing User: Mr Victor Edwin Ohoiwutun
Date Deposited: 11 Oct 2021 04:27
Last Modified: 11 Oct 2021 04:27
URI: http://repo.unikadelasalle.ac.id/id/eprint/2108

Actions (login required)

View Item View Item