ANALISIS IMPLEMENTASI SISTEM AKUNTANSI INSTANSI BERBASIS AKRUAL (SAIBA) DALAM PENYUSUNAN LAPORAN KEUANGAN PADA POLDA SULAWESI UTARA

MANOSSOH, FRENKY CRHISTIAN and Paath, Franki M. and Poluan, Margie Ch. (2020) ANALISIS IMPLEMENTASI SISTEM AKUNTANSI INSTANSI BERBASIS AKRUAL (SAIBA) DALAM PENYUSUNAN LAPORAN KEUANGAN PADA POLDA SULAWESI UTARA. Skripsi thesis, UNIVERSITAS KATOLIK DE LA SALLE.

[img] PDF
COVER-DAFTAR_ISI_FrenkyManossoh.pdf

Download (705kB)
[img] PDF
BAB_ISI-LAMPIRAN_FrenkyManossoh.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Sistem Akuntansi Instansi Berbasis Akrual (SAIBA) adalah aplikasi atau sistem yang digunakan oleh satuan kerja disetiap lembaga pemerintah untuk mencatat segala transaksi anggaran dan pembayaran yang akan digunakan sebagai bukti rekonsiliasi untuk tahun anggaran berjalan.

Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui implementasi, hambatan, dan dampak dari Sistem Akuntansi Instansi Berbasis Akrual (SAIBA) dalam penyusunan laporan keuangan.

Waktu Penelitian dilakukan mulai dari bulan April sampai juni 2020. Penelitian ini akan dilakukan pada Polda Sulawesi Utara, Jalan Bethesda No .62, Kecamatan Sario, Kota Manado.

Hasil dari penelitian Saat ini implementasi Sistem Akuntansi Instansi Berbasis Akrual (SAIBA) dalam penyusunan laporan keuangan pada POLDA Sulawesi Utara sudah berjalan dengan baik, hambatan dalam implementasi Sistem Akuntansi Instansi Berbasis Akrual (SAIBA), karena aplikasi ini masih dalam tahap pengembangan sehingga sering kali membutuhkan update untuk memperbarui fitur-fitur yang ada dalam sistem tersebut, dampak yang didapat dari implementasi Sistem Akuntansi Instansi Berbasis Akrual (SAIBA) adalah dengan menggunakan sistem ini kompleksitas laporan keuangan sangat tergambar dengan jelas karena dapat memberikan pencatatan yang sangat detail mulai dari anggaran hingga pelaporan akhir, tingginya tingkat keamanan data yang dihasilkan, kebutuhan dari instansi yang membutuhkan lebih terpenuhi karena sistem ini disesuaikan dengan kebutuhan pengguna, dan proses pengolahan data serta pelaporan yang cepat.

Kata Kunci: SAIBA, Laporan Keuangan

Item Type: Thesis (Skripsi)
Creators:
CreatorsNIM/NIDN
MANOSSOH, FRENKY CRHISTIANNIM.16041062
Paath, Franki M.NIDN.0925057101
Poluan, Margie Ch.NIDN.0919037401
Subjects: H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting
Divisions: Fakultas Ekonomi > Akuntansi
Depositing User: Mr Victor Edwin Ohoiwutun
Date Deposited: 25 Aug 2021 03:35
Last Modified: 25 Aug 2021 03:35
URI: http://repo.unikadelasalle.ac.id/id/eprint/2015

Actions (login required)

View Item View Item