PENERAPAN SISTEM AKUNTANSI PADA USAHA MIKRO KECIL MENENGAH: STUDI KASUS CV. JONANLI SEJAHTERA

HUMIANG, FRICILIA JUNIVA and Taroreh, Frankie J. H. and Wongkar, Meitty (2018) PENERAPAN SISTEM AKUNTANSI PADA USAHA MIKRO KECIL MENENGAH: STUDI KASUS CV. JONANLI SEJAHTERA. Skripsi thesis, UNIVERSITAS KATOLIK DE LA SALLE.

[img] PDF
COVER-DAFTAR_ISI_friciliaHumiang.pdf

Download (1MB)
[img] PDF
BAB_ISI_friciliaHumiang.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

CV Jonanli Sejahtera merupakan perusahaan yang bergerak di bidang manufaktur, dimana perusahaan melakukan produksi meubel berupa kursi, meja, pintu. Perusahaan sudah berdiri kurang lebih 7 tahun, tetapi perusahaan belum memiliki Standar Operasional Prosedur. Oleh sebab itu, dibutuhkan penerapan sistem akuntansi yang akan menjelaskan struktur organisasi, deskripsi pekerjaan beserta bagan alir dan dokumen dari masing-masing sistem.
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menerapkan sistem akuntansi pada CV. Jonanli Sejahtera yang dimulai dari penerapan struktur organisasi, pembagian deskripsi tugas, catatan pendukung, penerapan beberapa dokumen dan penerapan sistem akuntansi yang meliputi bagan alir dokumen dari sistem pembelian, sistem pengeluaran kas, sistem penerimaan kas, sistem penjualan, dan sistem penggajian karyawan.
Teknik pengumpulan data berupa observasi, wawancara, dan dokumentasi. Metode yang digunakan oleh penulis adalah analisis deskriptif.
Berdasarkan hasil dan pembahasan, penerapan sistem akuntansi pada CV. Jonanli Sejahtera dimulai dari penerapan struktur organisasi dan deskripsi tugas, penerapan sistem akuntansi yang meliputi, penerapan bagan alir, dokumen, catatan pendukung serta unsur pengendalian intern dari masing-masing sistem. Dengan adanya penerapan sistem akuntansi ini dapat memberikan kemudahan bagi perusahaan dalam hal menjalankan kegiatan operasionalnya.
Kata Kunci: Sistem Pembelian, Sistem Pengeluaran Kas, Sistem Penerimaan Kas, Sistem Penjualan, Sistem Penggajian Karyawan dan masing-masing catatan pendukung serta bagan alir dokumen.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Creators:
CreatorsNIM/NIDN
HUMIANG, FRICILIA JUNIVANIM.14041011
Taroreh, Frankie J. H.NIDN.0921107001
Wongkar, MeittyNIDN.0926067402
Subjects: H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting
Divisions: Fakultas Ekonomi > Akuntansi
Depositing User: Mr Victor Edwin Ohoiwutun
Date Deposited: 24 Mar 2021 06:26
Last Modified: 24 Mar 2021 06:26
URI: http://repo.unikadelasalle.ac.id/id/eprint/1857

Actions (login required)

View Item View Item