FAKTOR-FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN KESIAPSIAGAAN MASYARAKAT MENGHADAPI BENCANA ALAM GUNUNG MELETUS DI KELURAHAN KINILOW KECAMATAM TOMOHON UTARA KOTA TOMOHON

NGANTUNG, HANA STELA and Kerangan, Johanis and Wetik, Syenshie (2019) FAKTOR-FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN KESIAPSIAGAAN MASYARAKAT MENGHADAPI BENCANA ALAM GUNUNG MELETUS DI KELURAHAN KINILOW KECAMATAM TOMOHON UTARA KOTA TOMOHON. Skripsi thesis, UNIVERSITAS KATOLIK DE LA SALLE.

[img] PDF
COVER-DAFTAR_ISI_HANA_NGANTUNG.pdf

Download (2MB)
[img] PDF
BAB_ISI-LAMPIRAN_HANA_NGANTUNG.pdf

Download (7MB)

Abstract

Latar belakang: Bencana alam gunung meletus merupakan suatu peristiwa yang bisa terjadi kapan dan dimana saja yang dapat mengancam kelangsungan hidup manusia dan menimbulkan dampak yang merugikan. Tindakan kesiapsiagaan sangat diperlukan demi meminimalkan dampak yang terjadi. Kenyataannya tindakan kesiapsiagaan masih kurang diterapkan. Hal ini dipengaruhi oleh faktor pengetahuan, sikap dan peran petugas kesehatan.
Tujuan: Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis hubungan faktor (pengetahuan masyarakat, sikap masyarakat, dan peran petugas kesehatan) dengan kesiapsiagaan masyarakat dalam menghadapi bencana alam gunung meletus.
Metode: Metode penelitian menggunakan deskriptif analitik dengan pendekatan cross sectional yang dilakukan di Kelurahan Kinilow Kota Tomohon terhadap 277 responden masyarakat dengan menggunakan teknik purposive sampling. Data dikumpulkan dengan wawancara menggunakan kuesioner. Uji statistik yang digunakan adalah Chi-Square Tests
Hasil Penlitian: . Hasil penelitian ini diperoleh bahwa kesiapsiagaan masyarakat adalah siap 75,8% dan tidak siap 24,2%. Masyarakat memiliki pengetahuan baik 95,7% dan kurang 4,3%. Masyarakat memiliki sikap baik 25,3% dan kurang 74,3%. Masyarakat yang memilih peran petugas kesehatan baik 91% dan kurang 9%. Faktor yang berhubungan dengan kesiapsiagaan masyarakat dalam menghadapi bencana gunung meletus antara lain tingkat pengetahuan (p=0,013), sikap (p=0,079) dan peran petugas kesehatan (p=0,000).
Kesimpulan: Simpulan penelitian ini adalah terdapat hubungan antara tingkat pengetahuan, sikap dan peran petugas kesehatan dengan kesiapsiagaan masyarakat menghadapi bencana alam gunung meletus.
.

Kata Kunci : Bencana alam, gunung meletus, kesiapsiagaan, pengetahuan, sikap, peran petugas kesehatan
Kepustakaan: 24 Buku, 20 Jurnal dan Artikel

Item Type: Thesis (Skripsi)
Creators:
CreatorsNIM/NIDN
NGANTUNG, HANA STELANIM.15061083
Kerangan, JohanisNIDN.0906018703
Wetik, SyenshieUNSPECIFIED
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: Fakultas Keperawatan > Ilmu Keperawatan
Depositing User: Mr Victor Edwin Ohoiwutun
Date Deposited: 07 Jan 2021 03:48
Last Modified: 07 Jan 2021 03:48
URI: http://repo.unikadelasalle.ac.id/id/eprint/1750

Actions (login required)

View Item View Item