ANALISIS PENERAPAN METODE ECONOMIC ORDER QUANTITY (EOQ) DALAM PENGENDALIAN PERSEDIAAN BAHAN BAKU PADA PABRIK ROTI FUN BAKERY

LIENDO, SYELINA ALESYA and Sepang, Steify M. E. W. and Septiawati, Dewi (2020) ANALISIS PENERAPAN METODE ECONOMIC ORDER QUANTITY (EOQ) DALAM PENGENDALIAN PERSEDIAAN BAHAN BAKU PADA PABRIK ROTI FUN BAKERY. Skripsi thesis, UNIVERSITAS KATOLIK DE LA SALLE.

[img] PDF
Cover-Daftar_Isi_Syelina_Aliendo.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (893kB)
[img] PDF
BAB_ISI-LAMPIRAN_Syelina_Liendo.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Pengendalian persediaan sangatlah penting bagi perusahaan manufaktur. Dikarenakan jika terjadi kelebihan atau kekurangan akan mempengaruhi kelancaran produksi dan akan menyebabkan kerugian bagi perusahaan. Dalam penelitian ini penulis menggunakan metode Economic Order Quantity (EOQ) yang bertujuan untuk menentukan jumlah pemesanan bahan baku yang paling optimal setiap kali pemesanan. Juga metode ini menentukan frekuensi pemesanan yang optimal, menentukan persediaan pengaman (Safety Stock), menentukan titik pemesanan kembali (Reorder Point) dan menentukan total biaya persediaan (Total Inventory Cost)
Tujuan skripsi ini adalah untuk mengetahui jumlah pembelian bahan baku roti yang optimal, jumlah persediaan pengaman (Safety Stock) bahan baku roti yang dibutuhkan, titik pemesanan kembali (Reorder Point) bahan baku yang akan dilakukan perusahaan, dan total biaya persediaan yang dikeluarkan oleh Fun Bakery jika menggunakan metode Economic Order Quantity (EOQ).
Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah kualitatif yaitu menerapkan atau menggambarkan dan membandingkan variabel yang diteliti dalam situasi untuk menarik kesimpulan. Data dikumpulkan dengan meminta data secara langsung diperusahaan dengan wawancara.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa menggunakan metode Economic Order Quantity (EOQ) lebih efisien yaitu, jumlah pembelian bahan baku adalah 6.540 kg dengan frekuensi pembelian 5 kali pada tahun 2018 dan 6.623 kg dengan frekuensi pembelian 5 kali pada tahun 2019, jumlah persediaan pengaman (safety stock) sebesar 164 kg pada tahun 2018 dan 138 kg pada tahun 2019, titik pemesanan kembali sebesar 1.046 kg pada tahun 2018 dan 1.132 kg pada tahun 2019, dan total biaya persediaan adalah sebesar Rp 7.843.000 pada tahun 2018 dan Rp 9.930450 pada tahun 2019. Hasil dari penerapan metode EOQ dapat membantu perusahaan menghemat total biaya persediaan. Hal ini dibuktikan dengan total biaya persediaan sebelum Economic Order Quantity (EOQ) lebih besar dari total biaya persediaan setelah Economic Order Quantity (EOQ) sehingga dapat dikatakan efisien dan dapat dijadikan sebagai pengendalian persediaan bahan baku.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Creators:
CreatorsNIM/NIDN
LIENDO, SYELINA ALESYANIM.16041037
Sepang, Steify M. E. W.NIDN.0921087503
Septiawati, DewiUNSPECIFIED
Subjects: H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting
Divisions: Fakultas Ekonomi > Akuntansi
Depositing User: Mr Victor Edwin Ohoiwutun
Date Deposited: 12 Nov 2020 08:03
Last Modified: 13 Nov 2020 04:21
URI: http://repo.unikadelasalle.ac.id/id/eprint/1652

Actions (login required)

View Item View Item