PENGARUH MINUMAN KERAS TERHADAP KESEHATAN MENTAL DAN FISIK PADA REMAJA DI DESA KOLONGAN TETEMPANGAN KECAMATAN KALAWAT

Sumakud, Priscilla and Ake, Julianus and Lombogia, Christian Apolinaris (2019) PENGARUH MINUMAN KERAS TERHADAP KESEHATAN MENTAL DAN FISIK PADA REMAJA DI DESA KOLONGAN TETEMPANGAN KECAMATAN KALAWAT. Skripsi thesis, UNIVERSITAS KATOLIK DE LA SALLE.

[img] PDF
COVER-DAFTAR ISI.pdf

Download (565kB)
[img] PDF
BAB ISI-LAMPIRAN.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

Latar Belakang: Sebagian bersar pecandu alkohol menyalahgunakan minuman tersebut sehingga mengalami efek negatif dalam sosial dan pekerjaan. Banyaknya alasan utama mengapa sebagian besar populasi remaja di Indonesia tertarik dengan minuman keras, karena perilaku meniru orang lain atau meniru orang yang lebih dewasa yang menurut mereka jika ditiru mereka akan dipuji dan dikatakan telah beranjak dewasa, namun sebenarnya itu adalah perilaku yang menyimpang.
Tujuan: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui adanya pengaruh minuman keras terhadap kesehatan mental dan fisik pada remaja
Metode: Penelitian ini menggunakan desain kuantitatif dengan metode penelitian Cross Sectional dengan jumlah sampel 100 orang remaja pecandu alkohol yang diambil dari hasil perhitungan menggunakan Rumus Lemeshow. Pengumpulan data menggunakan kuesioner perilaku meminum minuman keras, kesehatan mental, dan kesehatan fisik. Lokasi penelitian di Desa Kolongan Tetempangan Kecamatan Kalawat. Waktu Penelitian Maret-Juli 2019.
Hasil Penelitian: Hasil distribusi frekuensi pecandu alkohol sedang dengan frekuensi 51 presentase 51.0%, Hasil distribusi frekuensi gangguan kesehatan mental sedang dengan frekuensi 45 presentase 45.0%, Hasil distribusi frekuensi gangguan kesehatan fisik berat dengan frekuensi 62 presentase 62.0%. hasil analisa data menggunakan uji statistik Chi-Square diperoleh hasil p-value = 0.000 (α 0.05) untuk pecandu alkohol dengan gangguan kesehatan mental sedang dan pecandu alkohol dengan gangguan kesehatan fisik berat, artinya adanya pengaruh yang signifikan minuman keras dengan kesehatan mental dan fisik pada remaja di Desa Kolongan Tetempangan Kecamatan Kalawat.
Kesimpulan: Terdapat pengaruh yang signifikan dari minuman keras terhadap kesehatan mental dan kesehatan fisik pada remaja. Berada pada kategori cukup untuk variabel kesehatan mental dan kategori buruk untuk variabel kesehatan fisik remaja. Menjadi acuan penting untuk meningkatkan pengetahuan remaja tentang dampak-dampak negatif konsumsi minuman keras.

Kata Kunci: Pecandu alkohol, kesehatan mental, kesehatan fisik, remaja.
Referensi: 13 Buku (2009-2019), 20 Jurnal (2014-2019)

Item Type: Thesis (Skripsi)
Creators:
CreatorsNIM/NIDN
Sumakud, PriscillaNIM.15061121
Ake, JulianusUNSPECIFIED
Lombogia, Christian ApolinarisNIDN.1208059001
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: Fakultas Keperawatan > Ilmu Keperawatan
Depositing User: Mr Victor Edwin Ohoiwutun
Date Deposited: 29 Apr 2020 06:48
Last Modified: 29 Apr 2020 06:48
URI: http://repo.unikadelasalle.ac.id/id/eprint/1309

Actions (login required)

View Item View Item