PENGARUH PEMBERIAN TERAPI MUSIK KLASIK MOZART TERHADAP KECEMASAN IBU HAMIL TRIMESTER III DALAM MENGHADAPI PERSALINAN DI PUSKESMAS PANGIAN KECAMATAN PASSI TIMUR

WOWOR, JECLIN T.M. and Bunga, Asnet Leo and Ngangi, Charles R. (2013) PENGARUH PEMBERIAN TERAPI MUSIK KLASIK MOZART TERHADAP KECEMASAN IBU HAMIL TRIMESTER III DALAM MENGHADAPI PERSALINAN DI PUSKESMAS PANGIAN KECAMATAN PASSI TIMUR. Skripsi thesis, UNIVERSITAS KATOLIK DE LA SALLE.

[img] PDF
Skripsi (an. Jeclin T. M. Wowor).pdf
Restricted to Repository staff only

Download (741kB)

Abstract

Kehamilan trimester III yang dialami oleh perempuan pada umumnya akan merasakan kecemasan oleh sebab itu ibu hamil trimester III membutuhkan rasa nyaman, tenang, bahagia ketika akan menghadapi persalinan. Salah satu terapi yang dapat membantu ibu hamil trimester III untuk mengurangi kecemasan
yang dialaminya adalah dengan mendengarkan musik klasik Mozart. “Masalahnya adalah “Apakah terapi musik klasik Mozart berpengaruh pada penurunan kecemasan ibu hamil dalam menghadapi persalinan di Puskesmas Pangian Kecamatan Passi Timur?” Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pemberian terapi musik klasik Mozart terhadap kecemasan ibu hamil trimester III dalam menghadapi persalinan di Puskesmas Pangian Kecamatan Passi Timur. Penelitian ini menggunakan pre-tes dan post-tes dengan satu kelompok, dimana satu klien diuji dua kali (sebelum dan sesudah mendengarkan musik klasik
Mozart), dengan sampel yang berjumlah 20 responden yang diambil dengan metode total sampling. Data dikumpulkan melalui lembar kuesioner. Penelitian ini dilakukan pada tanggal 28 Mei-25 Juni 2013. Berdasarkan hasil analisis bivariat dengan uji t berpasangan diperoleh nilai ρ = 0,000 dengan tingkat kemaknaan α < 0,05. Ini menunjukan terapi musik klasik Mozart berpengaruh terhadap penurunan kecemasan ibu hamil trimester III dalam menghadapi persalinan di Puskesmas Pangian Kecamatan Passi Timur dimana terdapat perbedaan yang sangat signifikan pada angka rata-rata antara penurunan kecemasan ibu hamil trimester III sebelum dan sesudah diberikan terapi musik klasik Mozart.
Kesimpulannya, terapi musik klasik Mozart berpengaruh terhadap penurunan kecemasan ibu hamil trimester III dalam menghadapi persalinan di Puskesmas Pangian Kecamatan Passi Timur. Melalui penelitian ini peneliti mengharapkan puskesmas dapat memberikan terapi musik untuk meningkatkan pengetahuan perawat tentang terapi musik klasik Mozart. Bagi peneliti selanjutnya untuk dapat melakukan penelitian kembali tentang terapi musik klasik Mozart.

Kata kunci : terapi musik klasik mozart, kecemasan, trimester III
Kepustakaan : 24 buku ( tahun 2001-2012), 3 skripsi (tahun 2009-2011), 3 Internet file.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Creators:
CreatorsNIM/NIDN
WOWOR, JECLIN T.M.NIM.09061071
Bunga, Asnet LeoUNSPECIFIED
Ngangi, Charles R.UNSPECIFIED
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: Fakultas Keperawatan > Ilmu Keperawatan
Depositing User: Mr Victor Edwin Ohoiwutun
Date Deposited: 27 Feb 2020 06:59
Last Modified: 27 Feb 2020 06:59
URI: http://repo.unikadelasalle.ac.id/id/eprint/1066

Actions (login required)

View Item View Item