HUBUNGAN TINGKAT PENGETAHUAN IBU TENTANG SIBLING RIVALRY DENGAN REAKSI SIBLING RIVALRY PADA ANAK USIA PRA SEKOLAH DI DESA TAMBALA DAN MOKUPA KECAMATAN TOMBARIRI KABUPATEN MINAHASA

SUKASNAWAN, I WAYAN and Ake, Julianus and Lajuk, Samuel (2013) HUBUNGAN TINGKAT PENGETAHUAN IBU TENTANG SIBLING RIVALRY DENGAN REAKSI SIBLING RIVALRY PADA ANAK USIA PRA SEKOLAH DI DESA TAMBALA DAN MOKUPA KECAMATAN TOMBARIRI KABUPATEN MINAHASA. Skripsi thesis, UNIVERSITAS KATOLIK DE LA SALLE.

[img] PDF
COVER-DAFTAR LAMPIRAN.pdf

Download (423kB)
[img] PDF
BAB ISI-LAMPIRAN.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (4MB)

Abstract

Sibling rivalry merupakan suatu sikap atau prilaku cemburu yang menyebabkan perselisihan antara saudara kandung untuk mendapatkan perhatian, cinta kasih, dan waktu orang tua. Pengetahuan ibu tentang sibling rivalry akan mempengaruhi sikap ibu dalam memperlakukan anak dalam menjaga hubungan
anak dengan saudaranya. Tujuan penelitian untuk mengetahui hubungan tingkat pengetahuan ibu tentang sibling rivalry dengan reaksi sibling rivalry pada anak usia pra sekolah. Metode penelitian yang digunakan deskriptif analitik dengan
pendekatan Cross Sectional, penelitian ini dilaksanakan di Desa Tambala dan Desa Mokupa Kecamatan Tombariri dengan 60 responden yang sesuai dengan kriteria penelitian. Teknik pengambilan sampel dengan purposive sampling. Teknik pengumpulan data dengan menggunakan kuesioner. Analisa data
menggunakan uji Chi Square. Dari hasil penelitian didapatkan bahwa tingkat pengetahuan ibu tentang sibling rivalry dalam kategori baik yaitu sebanyak 48 responden (80%) dan reaksi sibling rivalry dalam kategori rendah yaitu sebanyak 33 responden (55%). Dan dengan analisa bivariat menggunakan uji Chi Square diperoleh nilai ρ = 0,008 dengan nilai signifikan α<0,05 maka dapat disimpulkan ada hubungan antara tingkat pengetahuan ibu tentang sibling rivalry dengan reaksi sibling rivalry. Saran bagi ibu lebih meningkatkan pengetahuan tentang sibling rivalry sehingga dapat meminimalisasi terjadinya sibling rivalry dan mempunyai kesiapan untuk menghadapinya dan mengantisipasi timbulnya sibling rivalry.

Kata Kunci : Pengetahuan, Sibling Rivalry.
Kepustakaan : 14 Buku, 8 Internet.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Creators:
CreatorsNIM/NIDN
SUKASNAWAN, I WAYANNIM.09061160
Ake, JulianusUNSPECIFIED
Lajuk, SamuelUNSPECIFIED
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: Fakultas Keperawatan > Ilmu Keperawatan
Depositing User: Mr Victor Edwin Ohoiwutun
Date Deposited: 27 Feb 2020 05:15
Last Modified: 27 Feb 2020 05:15
URI: http://repo.unikadelasalle.ac.id/id/eprint/1064

Actions (login required)

View Item View Item