HUBUNGAN PENGETAHUAN PASIEN TUBERKULOSIS (TB) DENGAN GAYA HIDUP DAN KEPATUHAN MINUM OBAT DI KLINIK HOHIDIAI KECAMATAN TOBELO BARAT KABUPATEN HALMAHERA UTARA PROVINSI MALUKU UTARA

HEBINGADIL, MEYKEL and Bunga, Asnet Leo and Rumokoy, Laurentius J. M. (2014) HUBUNGAN PENGETAHUAN PASIEN TUBERKULOSIS (TB) DENGAN GAYA HIDUP DAN KEPATUHAN MINUM OBAT DI KLINIK HOHIDIAI KECAMATAN TOBELO BARAT KABUPATEN HALMAHERA UTARA PROVINSI MALUKU UTARA. Skripsi thesis, UNIVERSITAS KATOLIK DE LA SALLE.

[img]
Preview
PDF
HAL. I-XVI.pdf

Download (438kB) | Preview
[img] PDF
BAB ISI-LAMPIRAN.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (5MB)

Abstract

Menurut profil kesehatan provinsi Maluku utara (2012), TB paru adalah salah satu penyakit menular yang prevalensinya masih cukup tinggi. Indicator yang di gunakan untuk program tuberculosis antara lain adalah Case Detection Rate (CDR) dan Case Notification Rate (CNR). CDR mengambarkan Jumlah pasien baru BTA positif yang ditemukan dan diobati terhadap jumlah pasien baru BTA positif yang di perkirakan ada dalam satu wilayah. Pada tahun 2012 CDR TB di Maluku utara mencapai 42%. Sedangkan CNR adalah angka yang
menunjukan jumlah pasien baru yang ditemukan dan tercatat diantara 100.000 penduduk pada suatu wilaya. Pada tahun 2012 CNR Maluku utara telah mencapai 89%. Selain upaya dari tenaga kesehatan penting pula adanya upaya pencegahan dari pasien tuberkulosis dalam mencegah tuberkulosis menular pada orang lain dan anggota keluarga dengan demikian diharapkan rantai penularan dapat terputus
dan pasien tuberkulosis semakin berkurang. Dengan gaya hidup sehat dan patuh terhadap pengobatan dapat membantu pasien tuberkulosis agar cepat sembuh.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan pengetahuan pasien tuberkulosis dengan gaya hidup dan kepatuhan minum obat di klinik hohidiai kecamatan tobelo barat kabupaten Halmahera utara provinsi Maluku utara. Desain penelitian ini bersifat deskriptif dengan besar sample 40 responden. Kuesioner dikembangkan dengan mengacu pada tinjauan pustaka. Berdasarkan data hasil analisis statistic Chi-square, bahwa p=0,000 dan nilai α=0,05. Dimana nilai p (0,000) < α (0,05) maka apabila nilai p lebih kecil dari nilai α maka Ha diterima. Artinya, Ada hubungan yang signifikan antara pengetahuan pasien TB dengan gaya hidup, karena nilai p (0,000) lebih kecil dari nilai α (0,05). Berdasarkan data hasil analisis statistic Chi-square, bahwa p=0,000 dan nilai α=0,05. Dimana nilai p (0,000) < α (0,05) maka apabila nilai p lebih kecil dari nilai α maka Ha diterima.
Artinya, Ada hubungan yang signifikan antara pengetahuan pasien TB dengan kepatuhan minum obat.

Kata kunci : Pengetahuan, Gaya hidup, Kepatuhan minum obat.
Kepustakaan : 30 buku (tahun 1992-2011), 10 internet file.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Creators:
CreatorsNIM/NIDN
HEBINGADIL, MEYKELNIM.10061054
Bunga, Asnet LeoUNSPECIFIED
Rumokoy, Laurentius J. M.UNSPECIFIED
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: Fakultas Keperawatan > Ilmu Keperawatan
Depositing User: Mr Victor Edwin Ohoiwutun
Date Deposited: 21 Feb 2020 01:55
Last Modified: 21 Feb 2020 01:55
URI: http://repo.unikadelasalle.ac.id/id/eprint/1020

Actions (login required)

View Item View Item